Satpam Tewas Tertabrak Bus
**Saat Terobos Lampu Merah
KOTA - Kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korban jiwa kembali terjadi di jalur pantura Kota Pekalongan, Sabtu (28/12) siang, tepatnya di traffic light exit tol Setono, depan Pasar Grosir Setono, Jalan Dr Sutomo, Kota Pekalongan. Kecelakaan ini melibatkan seorang pengendara sepeda motor dengan bus.
Dalam insiden ini, pengendara motor bernama Arifin (24), warga Tragung, Batang, tewas di tempat kejadian setelah sepeda motor yang dikendarainya tertabrak sebuah bus pariwisata yang membawa rombongan ziarah.
Informasi yang diperoleh saksi mata di lokasi kejadian menyebutkan, peristiwa ini terjadi diduga karena korban menerobos lampu merah di exit tol tersebut.
Kronologisnya, sekira pukul 13.00 WIB korban yang berprofesi sebagai anggota Satpam di Ramayana Pekalongan itu hendak menuju ke tempat kerja. Korban mengendarai sepeda motor Honda Vario bernomor polisi G-3913-MV melaju dari arah timur. Traffic light masih menyala merah, namun korban nekat menerobos.
Bertepatan saat itu, ada dua bus rombongan ziarah dari Tasikmalaya yang baru keluar dari Grosir Setono. Korban pun tertabrak salah satu bus yang bernomor polisi Z-7583-ME. Korban terjatuh dan terlindas roda bus. Korban pun meninggal di lokasi kejadian dengan kondisi luka parah di kepala.
Sopir bus, Karom, menuturkan waktu itu dirinya beserta rombongan baru saja keluar dari Grosir Setono. "Saya baru keluar dari pasar grosir, waktu itu lampu masih hijau. Tahu-tahu dari arah timur ada yang naik motor nyelonong, akhirnya kena," katanya.
Sesaat setelah kejadian, petugas kepolisian dari Satlantas Polres Pekalongan Kota dibantu petugas yang saat itu masih berjaga di Pos Pam Exit Tol Setono dalam rangka Operasi Lilin Candi 2019 langsung melakukan olah TKP dan mengevakuasi jasad korban ke rumah sakit. Polisi juga mengamankan kendaraan yang terlibat dan memeriksa pengemudi bus yang terlibat.
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andrian Suez, melalui Kasatlantas AKP Sutono, menuturkan dari hasil olah TKP maupun keterangan saksi, peristiwa itu terjadi saat bus tersebut keluar dari pasar Grosir Setono. "Tiba-tiba ada SPM (sepeda motor) melaju dari timur, kemudian tertabrak KBM bus tersebut. Korban meninggal dunia di TKP. Saat ini kasus ini masih dalam penyelidikan kami," terangnya.
Pihaknya mengimbau para pengguna jalan agar tetap mengedepankan keselamatan dengan cara mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan aturan rertib berlalu lintas lainnya. Terlebih, saat ini arus lalu lintas relatif padat karena adanya peningkatan jumlah kendaraan dalam rangka libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. (way)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: