Semarak KTT G20, UPT Pemasyarakatan se-Kota Pekalongan Adakan Jalan Sehat dan Bagi-bagi Stiker ke Warga

Semarak KTT G20, UPT Pemasyarakatan se-Kota Pekalongan Adakan Jalan Sehat dan Bagi-bagi Stiker ke Warga

PEKALONGAN - Dalam rangka menyemarakkan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20, UPT Pemasyarakatan se-Kota Pekalongan mengadakan kegiatan jalan sehat bersama, Jumat (21/10/2022) pagi.

Kegiatan ini diikuti para pegawai Rutan Pekalongan, Lapas Pekalongan, Bapas Pekalongan, dan Rupbasan Pekalongan.

Jalan sehat bersama ini mengambil titik start di depan Rutan Pekalongan. Kemudian melewati rute Jl Cendrawasih, Jl Progo, Jl Diponegoro, dan finish di Rutan Pekalongan.

Acara jalan sehat diawali dengan sambutan Ketua Panitia, Tavip Imam Haryanto. Kemudian dilanjutkan dengan pengibaran bendera start oleh Kasi Kegiatan Kerja Lapas Pekalongan Haryadi.

Jalan sehat ini sendiri serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia yang diikuti oleh para pegawai di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Di sela acara jalan sehat, beberapa pegawai juga membagi-bagikan stiker G20 ke masyarakat dan juga menempelkan stiker G20 tersebut ke sejumlah gerobak pedagang yang dijumpai. Kegiatan ini sebagai bentuk dukungan terhadap KTT G20 yang akan berlangsung di bulan November 2022 di Bali.

"Selain sebagai bentuk dukungan dan menyemarakkan G20, acara jalan sehat ini juga sebagai media untuk memperkuat silaturahmi dan kerjasama antar Upt Pemasyarakatan khususnya di Kota Pekalongan," kata Tavip Imam Haryanto.

"Mari kita dukung pelaksanaan Presidensi G20 dan memastikan agar keadaan Lapas/Rutan tetap dalam kondisi aman dan tertib," imbuh Kasi Kegiatan Kerja Lapas Pekalongan Haryadi. (rls/way)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: