Serbuan Vaksinasi Kodim Pekalongan Sasar Siswa SMK
KOTA - Dalam rangka membantu percepatan cakupan vaksinasi Covid-19 dan agar segera terbentuk herd immunity, Kodim 0710/Pekalongan terus melakukan serbuan vaksinasi ke berbagai lokasi dan kelompok sasaran.
Sebagaimana yang dilakukan pada Selasa (26/10/2021). Kali ini, sasaran serbuan vaksinasi adalah siswa siswi SMK Dwija Praja Pekalongan. Dalam kegiatan ini, Kodim menyiapkan 250 dosis vaksin untuk disuntikkan ke siswa. Kegiatan ini sekaligus untuk mencegah adanya klaster Covid-19 di kalangan pelajar dari pelaksanaan pembelajaran tatap muka.
Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan SMK Dwija Praja, Sutarso, menyambut baik adanya vaksinasi oleh Kodim Pekalongan yang menyasar para siswa sekolah tersebut.
Pihaknya juga bersyukur bahwa sampai saat ini sudah sekitar 85 persen siswanya yang sudah disuntik vaksin Covid-19. "Dari 350an siswa, sudah lebih dari 300 siswa yang divaksinasi, baik dosis 1 maupun 2," ungkapnya.
Sutarso menambahkan bahwa para siswanya menyambut positif adanya vaksinasi di sekolah, terlbih ke depan vaksin menjadi sarat untuk kegiatan PTM.
Sementara itu, perwakilan siswa, Apriliya Tri Dewi didampingi temannya, Intan Siti Mukaromah, keduanya siswa kelas XI, saat ditemui usai divaksin mengaku senang karena dari pihak Kodim 0710/Pekalongan menggelar vaksin di sekolah. "Dengan begini kita tidak perlu repot lagi untuk mencari lokasi vaksinasi," ungkapnya, sembari berharap pandemi Covid-19 bisa cepat berakhir sehingga bisa belajar seperti sedia kala tanpa adanya pembatasan. (way)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: