Bakti Sosial HBP 58, Lapas Pekalongan Bagikan Sembako kepada Warga Sekitar dan Panti Asuhan
PEKALONGAN - Rona wajah ceria tampak dari warga RT 07 RW 08 (Gang Awal) Kampung Baru, Kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan saat menerima 65 paket sembako dari Lapas Pekalongan, Jumat (22/4/2022).
Kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-58 ini diserahkan langsung oleh Kalapas Pekalongan, Imam Purwanto dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas Pekalongan, Hernani Imam Purwanto.
Dalam sambutannya, Kalapas Pekalongan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dalam rangka peringatan HBP ke-58.
"Kegiatan ini merupakan rangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58. Seluruh biaya Bakti Sosial ini berasal dari infak dan shadaqah pegawai Lapas Pekalongan yang rutin dikumpulkan setiap bulan," jelas Kalapas.
Sementara itu, Busro, Ketua RT 07 RW 08 menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kalapas Pekalongan dan jajaran yang rutin membagikan sembako kepada warganya.
"Atas nama warga, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kalapas dan seluruh pegawai Lapas atas bantuan sembako ini. Semoga menjadi amal ibadah Bapak dan Ibu semua," ucapnya.
Setelah kegiatan di RT 07 RW 08 selesai, Baksos dilanjutkan di Panti Asuhan Darul Aitam Al-Maktab Simbang Kulon, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan dengan pemberian sembako dan bantuan operasional. Kegiatan ini diikuti oleh Kalapas, Ketua DWP, perwakilan pejabat struktural dan pegawai serta anggota DWP.
Ketua Panti Asuhan Darul Aitam Al-Maktab, KH. Mirza Hasbulloh menyambut baik kegiatan ini. "Disini ada 96 anak asuh, dengan rincian 34 laki-laki dan 62 perempuan. Kami sangat merindukan kegiatan ini. Sebelum masa pandemi Covid-19, banyak instansi yang ke sini. Namun saat pandemi hingga sekarang, sudah jarang. Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Kalapas Pekalongan. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan untuk kita semua," ungkapnya.
Kalapas menyampaikan bahwa kegiatan Baksos ke Panti Asuhan se-Kota dan Kabupaten Pekalongan rutin dilakukan oleh Lapas Pekalongan secara bergantian. Kegiatan ini diakhiri dengan doa dan penyerahan secara simbolis sembako dan bantuan operasional. (way)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: