Bangun Mental Percaya Diri Siswa

Bangun Mental Percaya Diri Siswa

SRAGI - MI Ma'arif NU Sragi memiliki terobosan tersendiri dalam membangun mental percaya diri siswanya. Pada momentum Ramadan tahun ini sekolah memberikan peluang kepada siswa-siswinya untuk berkembang dalam program pesantren Ramadan dengan memberikan kesempatan kepada perwakilan kelas 4, 5 dan 6 untuk memberikan kultum menjelang berbuka puasa di tiga hari terakhir pesantren Ramadan.

Disampaikan Kepala MI Ma'arif NU Sragi Fatchurohman kepada Radar Pekalongan, Selasa (26/4/2022) bahwa program kultum yang dilakukan oleh perwakilan siswa merupakan wadah bagi siswa MI Ma'arif NU Sragi melatih percaya diri mereka untuk berbicara di depan umum, serta menambah khazanah keilmuan siswa.

"Mereka yang menjadi perwakilan dari masing-masing kelas ini mencari materi sendiri, jadi kita tidak membatasi secara khusus sehingga secara otomatis literasi mereka bertambah," ungkap Fatchurrahman.

Selain itu, program ini cukup berhasil memupuk mental percaya diri siswa bahkan mengasah kemampuan mereka dalam melakukan publik speaking.

"Alhamdulillah semua berjalan dengan baik, tanpa ada halangan yang bearti. Siswa pun menyambut program ini dengan antusias bahkan menjadi motivasi bagi mereka yang belum berkesempatan untuk tampil," imbuhnya.

Pihaknya berharap, kegiatan ini bisa memberikan manfaat secara luas kepada siswa dan segenap jajaran guru di MI Ma'arif NU Sragi untuk senantiasa meningkatkan kapasitas diri, terlebih di bulan Ramadan yang suci. (mal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: