Dicatut, IPNU Kutuk Keras Pembuat Selebaran
KOTA PEKALONGAN - Pimpinan Cabang Pelajar NU (IPNU) Kota Pekalongan menegaskan tidak terlibat dalam politik praktis, hal itu sesuai amanat PD PRT IPNU dan peraturan IPNU yang ada. Pernyataan itu menyikapi beredarnya selebaran yang mencatut organisasi IPNU, tentang ajakan jangan memilih Caleg Non Muslim.
"Kami menyesalkan pencantuman logo IPNU pada selebaran tersebut," ucap Ketua IPNU, Muhammad Riza Arkan melalui pernyataan sikapnya yang dikirim ke Kantor Radar, kemarin.
Karena main catut itu, sambungnya, IPNU Kota Pekalongan tidak bertanggungjawab atas selebaran yang beredar. "Pastinya lagi, IPNU merasa dirugikan atas adanya selebaran tersebut."
PC IPNU Kota Pekalongan menuntut kepada yang membuat selebaran tersebut untuk mengklarifikasi dan bertanggungjawab. "IPNU mengutuk keras pembuat dan penyebar dalam pencantuman logo IPNU di selebaran tersebut."
Ketua IPNU Muhammad Riza Arkan mengajak kepada seluruh kader IPNU se-Kota Pekalongan untuk menggunakan hak pilihnya sesuai dengan pilihanya masing-masing. (dur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: