Dikeluhkan, Kerusakan Jalan Poros Desa Mesoyi
*Jadi Akses Mobilitas Ekonomi Antar Desa
KAJEN - Kondisi prasarana jalan poros, terutama di ruas Desa Mesoyi, Kecamatan Talun, terbilang cukup memprihatinkan. Pasalnya, jalan aspal sepanjang kurang lebih 3 kilometer itu kondisinya rusak parah, karena sebagian besar aspal telah mengelupas.
Padahal, ruas jalan poros tersebut tidak hanya amat vital keberadaannya bagi masyarakat Desa Mesoyi. Lebih dari itu, ruas yang menghubungkan beberapa desa di Kecamatan Talun itu juga selama ini menjadi akses utama bagi mobilitas warga, baik ekonomi, pendidikan, maupun lainnya.
Hal itu diamini oleh Kades Mesoyi sendiri, M Yahya, saat dikonfirmasi Radar, Kamis (27/2/2020) kemarin. Menurut dia, jalan poros tersebut menghuhungkan Desa Mesoyi ke Desa Randusari serta arah Desa Mesoyi ke Desa Talun.
"Jadi, keberadaan jalan poros ini sangat vital untuk mobilitas warga. Masyarakat juga mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah ini," ungkapnya.
Dijelaskan, saat ini kondisi jalan memang beraspal, namun sudah rusak parah dan belum ada perbaikan. Padahal, sebagian besar ruas jalan aspalnya sudah mengelupas, sehingga kondisinya seperti jalan berbatu yang kurang aman dan nyaman dilintasi pengendara.
"Harapan kami, ada bantuan dari proyek aspirasi , baik aspirasi kabupaten maupun aspirasi pengaspalan dari provinsi untuk wilayah desa kami," pungkasnya. (jun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: