Guru Agama Dikenalkan Aksara Arab Pegon

Guru Agama Dikenalkan Aksara Arab Pegon

PEKALONGAN - Indonesia sangat kaya dengan tradisi dan budaya. Salah satunya adalah penulisan aksara Arab Pegon. Hal itu terbukti dengan banyaknya karya ulama, termasuk ulama Pekalongan yang ditulis dengan aksara Arab pegon.

SOSIALISASI - Jurusan PBA Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Pekalongan bekerja sama dengan LP2M IAIN Pekalongan dan MGMP PAI Kabupaten Pekalongan menggelar sosialisasi penulisan aksara Arab Pegon kepada Guru Agama di Kabupaten Pekalongan, kemarin. DOK IAIN PEKALONGAN

Kitab-kitab tersebut banyak membahas tentang ajaran pokok agama, seperti tauhid, fiqih, akhlak dan tidak sedikit juga yang membahas sejarah dan pergerakan keagamaan di Indonesia.

Intinya kitab-kitab beraksara Arab Pegon itu telah memberikan sumbangsih yang sangat besar dalam membangun peradaban Islam di nusantara.

Demikian disampaikan Kepala Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Pekalongan, Dr Muhamad Jaeni MPd MAg, pada pembukaan kegiatan 'Memperkuat Identitas Budaya Nusantara melalui Program Sosialisasi dan Digitalisasi Arab Pegon bagi Guru Agama SMP se-Kabupaten Pekalongan' yang digelar di SMPN 2 Kajen, Kamis (29/8) dan Selasa (3/9). Kegiatan ini diikuti 30 orang guru PAI SMP se-Kabupaten Pekalongan.

"Kitab-kitab tersebut penting diketahui generasi muda saat ini, karena dapat menjadi inspirasi dan panutan bagi mereka dalam memperkuat identitas sebuah bangsa. Sayangnya, banyak dari mereka belum secara maksimal dalam mengeksplor karya-karya tersebut karena kebanyakan ditulis dalam aksara Arab Pegon," ungkap Jaeni.

Oleh karena itu, imbuh Jaeni, penting untuk dilakukan sosialisasi pelatihan dan pembacaan aksara Arab Pegon kepada anak-anak sekolah. "Terlebih di kabupaten Pekalongan sendiri sudah terdapat kebijakan yang perlu diapresiasi yaitu diberlakukannya kegiatan pembacaan kitab Risalah Awal -sebuah kitab beraksara Arab Pegon yang membahas tentang dasar-dasar ketauhidan- bagi siswa SMP sebelum kegiatan pembelajaran dimulai," paparnya.

Acara tersebut merupakan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan Jurusan PBA Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, bekerja sama dengan LP2M IAIN Pekalongan dan MGMP PAI kabupaten Pekalongan.

Materi disampaikan oleh Mujib Hidayat MPdI selaku penulis kitab al-Itqon Pedoman Baca Tulis Arab Pegon. Menurutnya, Arab pegon adalah huruf Arab yang digunakan untuk menulis huruf atau bahasa Jawa. Pegon sendiri berasal dari kata pego yang artinya gagap atau tidak lancar berbicara. "Hal ini karena tidak semua bahasa Jawa dapat ditulis dengan huruf Arab dan karenanya dibutuhkan beberapa huruf rekaan," katanya.

Materi yang disampaikan antara lain pengenalan jenis huruf Pegon, awalan dan akhiran, huruf vokal dan konsonan serta Arab Pegon untuk penulisan bahasa Indonesia. Selain pemaparan materi, peserta juga berlatih menulis dengan Arab Pegon sehingga materi-materi yang disampaikan benar-benar dapat dipahami.

Kegiatan ini ditutup dengan Focus Group Discussion tentang rencana tindak lanjut kegiatan berupa penyusunan buku panduan penulisan aksara Arab pegon yang nantinya akan diajarkan kepada para peserta didik di sekolah masing-masing.

Arifin SPd MAP selaku kepala SMPN 2 Kajen menyambut baik kegiatan ini. Dia berharap kegiatan ini dapat menjadi penguat terhadap pendidikan karakter di sekolah dan materi yang didapatkan dalam kegiatan ini dapat diajarkan di sekolah masing-masing. (way)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: