Habis Kesabaran, 90 Ribu Honorer Satpol PP Rancang Demo Besar-besaran, PNS Harga Mati!

Habis Kesabaran, 90 Ribu Honorer Satpol PP Rancang Demo Besar-besaran, PNS Harga Mati!

Bulan lalu hanya 250 orang dari beberapa provinsi dan kota/kabupetan di Indonesia hadir dalam RDPU.

Nah, untuk demo nanti yang akan datang jauh lebih banyak lagi.

Fadlun memprediksikan ribuan sampai belasan ribu orang yang akan datang menagih janji Komisi II DPR RI membentuk pansus.

"Visi misi kami hanya satu, angkat 90 ribu Satpol PP menjadi PNS sesuai amanat UU Nomor 23 Tahun 2014. PNS harga mati," tegasnya.

Sebenarnya kata Fadlun, sebelum merancang aksi besar-besaran, pihaknya sudah mencoba menyurati semua anggota Komisi II DPR RI menanyakan realisasi pembentukan pansus.

Ketua DPR RI Puan Maharani pun disurati untuk menanyakan hal sama.

Sayangnya belum ada jawaban dari DPR RI.

Daripada menunggu lama-lama, lanjutnya, honorer Satpol PP akan bertamu ke DPR.

Tidak masalah mereka harus utang sana-sini untuk ongkos ke Jakarta.

"Ini demi status PNS, kami enggak mau PPPK, apalagi sampai outsourcing," tegas Fadlun Abdilah. (esy/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: