Warga Wiradesa Antusias Ikuti Lomba 'Gapuranan'

Warga Wiradesa Antusias Ikuti Lomba 'Gapuranan'

LOMBA GAPURA - Pemerintah Desa Wiradesa bersama karangtaruna desa setempat Sumpit Minangkoro menggelar lomba kreasi gapura untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan ke-74.
Hadi Waluyo

WIRADESA - Tiap Rukun Tetangga (RT) di Desa/Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan antusias mengikuti lomba kreasi gapura atau 'gapuranan'. Lomba ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-74.

Ketua Karangtaruna Supit Minangkoro Desa Wiradesa, Abdul Kohar didampingi Wakil Ketua Asrofi, kemarin, mengatakan, lomba kreasi gapura diikuti 19 RT dari 23 RT di Desa Wiradesa. Menurutnya, warga secara swadaya membuat kreasi gapura seindah dan seunik mungkin untuk dinilai oleh juri independent dari tim Karangtaruna Kecamatan Wiradesa.

"Persiapannya sekitar dua minggu. Untuk proses pengerjaan 3 sampai 10 hari. Penilaian Kamis (15/8) malam. Jurinya dari Karangtaruna Kecamatan Wiradesa agar independent," katanya.

Menurutnya, pemenang lomba diumumkan saat upacara 17-an di Lapangan Wiradesa. Selain lomba 'gapuranan', HUT Kemerdekaan di desa ini juga disemarakan lomba sepakbola, namun pemainnya memakai sarung.

"Perlombaan ini diinisiasi Karangtaruna Supit Minangkoro. Ini baru pertama kali dilaksanakan. Tujuannya untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan, memupuk soliditas, dan meningkatkan kerukunan serta kekompakan warga," katanya.

Menurutnya, total hadiah untuk lomba kreasi gapura Rp 2.250.000. Sedangkan, lomba sepakbola sarung antarRT dilaksanakan tanggal 14-16 Agustus.

Antusias warga untuk mengikuti lomba gapura tinggi. Belasan gapura berbahan bambu, kayu, triplek, dan ijuk dengan bentuk yang indah dan unik pun tercipta. Di antaranya, ada gapura menyerupai menara Eiffel, rumah minang, displai foto pahlawan dan presiden, patung garuda, hingga berdasarkan tema-tema tertentu seperti olahraga.

Kades Wiradesa H Supono, mengaku senang dan bangga kepada pihak panitia yang telah mengadakan lomba gapura. Warga, lanjut dia, kompak dan antusias dalam melaksanakan lomba tersebut. "Ini warga swadaya. Kita desa hanya membantu untuk pengecatannya. Saya berharap ke depan lebih maju, semarak, dan berkualitas. Hadiahnya pun bisa ditingkatkan. Selamat kepada Karangtaruna yang sukses mengadakan lomba gapura ini," ujar dia. (ap5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: