Warisan Langka di Desa Brokoh

Warisan Langka di Desa Brokoh

Patung Gajah Indra di Desa Brokoh, Wonotunggal. DOK

BATANG - BAGI masyarakat yang menggemari wisata sejarah, Desa Berokoh, Kecamatan Wonotunggal sepertinya bisa menjadi pilihan. Di sana terdapat salah satu benda cagar budaya berusia tua, yakni Patung Gajah Indra.

Patung tersebut diduga menjadi warisan langka, karena benda sejenis hanya ditemukan di dua tempat di dunia, yakni India dan Sriwijaya. Keduanya tentu cukup menjadi penjelas tentang kisaran usia dari Patung Gajah Indra.

"Bentuk dan corak patung itu sama dengan yang ditemukan di India dan di bekas sisa-sisa Sriwijaya. Ini tentu merujuk pada tuanya usia arca gajah indra ini," tutur Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Batang, Wahyu Budi Santoso, baru-baru ini.

Keberadaan Patung Gajah Indra seolah menggenapi jejak peradaban tua yang kaya di Kabupaten Batang. Beberapa lainnya bahkan sudah sering diteliti oleh ahli, seperti Petirtaan Balekambang di Gringring yang kini dilengkapi dengan temuan renruntuhan candi, lalu situs Sojomerto, dan lainnya.

Sebagian dari jejak purbakala itu kini difungsikan sebagai destinasi wisata, termasuk Patung Gajah Indra yang cukup ramai dikunjungi. Namun, mengingat pentingnya benda-benda cagar budaya tersebut, Pemkab berharap masyarakat ikut bersama-sama menjaganya. (sef)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: