Ta'dzim pada Guru, Kunci Keberhasilan

Ta'dzim pada Guru, Kunci Keberhasilan

BUARAN - Memiliki latar belakang pendidikan dan basic sebagai santri di pondok pesantren sejak usia 6 tahun menjadikan sosok Kyai Ilyas Yusuf SPd MPd SH, memahami kondisi para santrinya di Pondok Pesantren (Ponpes) Mahir Watusalam Kecamatan Buaran.

Kyai Ilyas Yusuf SPd MPd SH
Pimpinan Ponpes Mahir Watusalam. (EKA ISDITYA)

Sebagai pimpinan atau pengasuh Ponpes Mahir Watusalam, ia berpesan kepada para santrinya agar senantiasa ta'dzim kepada para guru yang telah membimbing dan memberikan ilmu kepadanya.

"Kunci keberhasilan murid atau santri adalah dari seberapa besar ta'dzimnya kepada guru, kepada para ustaz-ustazah, kepada kyai," ujarnya ketika ditemui Radar Pekalongan di Ponpes Mahir, (28/03).

Sosok yang sedari kecil mengabdikan dirinya untuk menuntut ilmu di pondok pesantren ini sangat percaya bahwa barokah ilmu juga berasal dari para guru.

"Ibaratnya kita sebagai santri itu mbudak kepada guru. Disuruh apa ya manut, dikerjakan. InsyaAllah dengan keta'dziman kita akan membukakan jalan ilmu bagi kita dan Allah berikan keberhasilan," ujar dia.

Ia berpesan, dimanapun para siswa atau para santri menimba ilmu tidak menjamin keberhasilan kecuali dengan upaya dan semangat dimiliki oleh masing-masing santri. "Mondok tidak perlu jauh, tidak harus keluar kota. Di tempat sendiripun bisa berhasil asalkan santri bisa ta'dzim dan bersungguh-sungguh ingin belajar," imbuhnya.

Dengan demikian ia berharap agar semakin banyak orang tua yang peduli terhadap pendidikan keagamaan putra-putrinya, sehingga dapat dijadikan sebagai bekal kehidupan kelak. (yak)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: