8 Produk Traveloka yang Bisa Bayar Pakai Traveloka PayLater

8 Produk Traveloka yang Bisa Bayar Pakai Traveloka PayLater

--

Semua marketplace di Indonesia berlomba-lomba memberikan layanan dan fitur yang dapat memudahkan para penggunanya. Salah satu fitur yang paling menarik adalah Paylater yang sudah mulai ditawarkan hampir semua marketplace di Indonesia.

Fitur Paylater ini memungkinkan para penggunanya untuk membeli suatu produk terlebih dahulu dan membayarnya nanti sesuai dengan jatuh tempo. Dengan tidak adanya jaminan, fitur Paylater ini tentu membuat kegiatan belanja online menjadi lebih praktis dan prosesnya lebih cepat.

Salah satu marketplace yang sudah menghadirkan fitur ini adalah Traveloka. Dengan layanan Traveloka Paylater, Anda bisa membeli berbagai produk yang ditawarkan dan baru melunasi pembayarannya nanti.

Produk Traveloka dengan Pembayaran Paylater

Lantas, produk apa saja yang bisa dibayar dengan metode Traveloka Paylater? Simak deretannya di bawah ini.

1. Tiket Perjalanan

Traveloka menyediakan berbagai tiket perjalanan, seperti pesawat, kereta api, bus, hingga travel. Anda bisa memesannya dengan menggunakan layanan Paylater, lho. Layanan ini dihadirkan untuk memberikan keuntungan untuk Anda yang sedang ingin berlibur tetapi belum gajian atau kondisi keuangan sedang menipis.

Saat memilih tiket perjalanan, sebaiknya perhatikan waktu. Sebab, bila jadwal keberangkatan termasuk high season seperti libur nasional atau libur panjang lainnya, sebaiknya tiket dibeli jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Hal tersebut agar Anda bisa

menghindari kehabisan tiket atau mendapatkan harga tiket yang lebih mahal.

Nah, agar lebih murah, Anda juga harus pintar-pintar mencari promo, diskon, cashback, dan penawaran lainnya yang disediakan oleh pihak Traveloka.

2. Penginapan

Penginapan juga menjadi salah satu produk Traveloka yang bisa menggunakan dengan pembayaran Paylater. Penawaran ini khusus untuk Anda yang senang staycation atau pergi keluar kota selama beberapa hari. Anda dapat memesan tiket penginapan, seperti hotel, villa, atau penginapan lainnya.

Traveloka sudah bekerja sama dengan banyak properti yang ada di seluruh Indonesia sehingga Anda bisa menggunakan pembayaran Paylater. Menariknya, Anda bisa memesan hotel berbintang dengan fasilitas lengkap serta mewah sebagai staycation atau memilih villa, apartemen, hostel, atau glamping yang bisa digunakan untuk tempat menginap.

3. Produk Xperience

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: