Usai Dilantik, Panwaslu Kelurahan Langsung Tancap Gas
LANTIK - Anggota Panwaslu Kelurahan menjalani pelantikan secara serentak di masing-masing kecamatan, Senin (6/2/2023).--
KOTA - Bawaslu Kota Pekalongan melalui Panwaslu Kecamatan melakukan pelantikan Panwaslu Kelurahan secara serentak, Senin (6/2/2023). Pelantikan 27 anggota Panwaslu Kelurahan yang terdiri dari 20 orang laki-laki dan 7 perempuan tersebut dilaksanakan di masing-masing kecamatan.
Ketua Bawaslu Kota Pekalongan, Sugiharto mengatakan, usai menjalani pelantikan 27 anggota Panwaslu Kelurahan akan langsung terjun bertugas. Yakni melakukan pengawasan untuk tahapan verifikasi faktual calon perseorangan anggota DPD RI dan Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih).
“Hari ini telah dilantik 27 orang Panwaslu Kelurahan untuk Pemilu 2024. Sudah terpenuhi keterwakilan perempuan 30% pada Panwaslu Kelurahan di Kota Pekalongan dengan adanya 7 orang perempuan yang dilantik menjadi Panwaslu Kelurahan”. jelas Sugiharto.
"Tugasnya mengawasi seluruh tahapan Pemilu dan yang utama melakukan pencegahan. Usai dilantik dalam waktu dekat akan langsung melakukan pengawasan verfak DPD. Selain itu, Panwaslu Kelurahan akan melekat kepada jajaran KPU yang ada di Kelurahannya untuk melakukan pengawasan Pantarlih." tegasnya usai menghadiri pelantikan Panwaslu Kelurahan di Kecamatan Pekalongan Utara.
Hari ini sudah dimulai agenda pengawasan verifikasi faktual. Untuk itu dikatakan Sugiharto, Panwaslu Kelurahan akan diterjunkan ke lapangan untuk mengawasi verifikasi faktual.
"Tahapan yang akan segera dilakukan adalah pengawasan verifikasi faktual DPD, pencocokan dan penelitian (Coklit) daftar pemilih tetap," tuturnya.
Untuk menunjang kinerja pengawasan, Panwaslu Kelurahan akan dibekali dengan berbagai bimbingan teknis (Bimtek).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: