PJU Kerap Dicuri, Pelaku Nyaru Petugas Dishub

PJU Kerap Dicuri, Pelaku Nyaru Petugas Dishub

https://radarpekalongan.disway.id/read/28376/dprd-kota-pekalongan-diharapkan-kawal-rencana-rt-rw-diikutkan-program-jamsostek-Hadi Waluyo-

KAJEN - Suku cadang lampu penerangan jalan umum (PJU) di Kabupaten Pekalongan kerap dicuri. Akibatnya, ratusan lampu PJU di wilayah Kabupaten Pekalongan padam.

 

Oleh karena itu, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pekalongan meminta agar warga masyarakat dapat ikut mengawasi PJU di wilayah Kota Santri. Agar kasus pencurian suku cadang PJU berupa kontaktor dan timer yang belakangan ini marak terjadi bisa ditekan. Jika suku cadang itu dicuri maka lampu PJU akan padam.

 

Kepala Dishub Kabupaten Pekalongan Agus Purwanto, kemarin, mengungkapkan, padamnya PJU biasanya dikarenakan ada suku cadangnya yang rusak atau dicuri. Namun, pihaknya sering tidak bisa serta merta mengetahui kondisi PJU. Dikarenakan jumlah tenaga monitoring PJU dan teknisi di dinasnya sangat terbatas. Sedangkan wilayah Kabupaten Pekalongan cukup luas dan jumlah PJU mencapai sekitar 12.900 unit. Sehingga petugas sering tidak dapat menjangkau seluruh PJU.

 

"Sementara ini baru 22 PJU. Sudah kami betulkan dan menyala. Per Maret ini belum ada kasus kehilangan lagi," kata dia.

 

Pihaknya meminta agar warga melapor kepada pihaknya atau ke pihak Kepolisian, jika ada hal-hal yang mencurigakan di sekitar unit PJU. “Karena disinyalir pencurian suku cadang PJU dilakukan pada siang hari oleh orang yang mengaku sebagai petugas Dishub,” ungkap Agus.  

     

Saat ini, kata dia, jumlah tenaga monitoring dan teknisi PJU di Dishub Kabupaten Pekalongan hanya 12 orang. Mereka setiap malam berkeliling mengecek PJU. "Namun karena wilayah yang luas dan jumlah lampu yang mencapai 12 ribuan, tidak bisa dalam satu malam 12 ribu lampu tersebut kita cek,” tutur Agus.

 

Dengan luasnya wilayah dan jumlah PJU yang banyak, kata dia, terkadang ada beberapa ruas atau titik lampu yang padam. Namun pihaknya sering tidak bisa langsung mengetahui kondisi PJU di lapangan tanpa adanya pengecekan oleh petugas atau laporan masyarakat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: