Jaga Reputasi Sekolah, SMK Islam Bojong Gencarkan Pendidikan Karakter

Jaga Reputasi Sekolah, SMK Islam Bojong Gencarkan Pendidikan Karakter

BOJONG - Tak hanya memberikan bekal soft skill dan hard skill kepada para peserta didiknya, SMK Islam Bojong juga tengah gencar menggerakkan semangat pendidikan karakter. Keberadaan pendidikan karakter bahkan sangat penting dimiliki setiap siswa.

UPACARA - Para siswa SMK Islam Bojong tengah melaksanakan upacara. EKA ISDITYA

"Sudah barang tentu, sekolah menjadi sarana belajar bagi siswa. Namun tidak hanya berfokus pada pelajaran semata, tapi ada yang jauh lebih penting yaitu penanaman karakter atau kepribadian yang baik," ungkap Kepala SMK Islam Bojong, Hj Nur Azizah, Rabu (4/9).

Dalam kegiatan belajar mengajar setiap hari, ia selalu mengajak seluruh guru untuk menanamkan nilai-nilai karakter kepada siswa. "Di setiap pelajaran di kelas atau bahkan ketika di luar kelas, tetap harus diberikan pendidikan karakter itu. Karena secara langsung maupun tidak langsung, ini bisa menjadi pembiasaan bagi siswa. Seperti misalnya sopan santun kepada bapak/ibu guru," terangnya.

Menurut Nur, keberhasilan pendidikan karakter sekolah dapat dilihat dari respon masyarakat terhadap para siswa. "Misalnya ketika anak terjun ke DU/DI (Dunia Usaha dan Dunia Industri), baik nanti ketika sudah bekerja ataupun pada saat magang. Masyarakat akan bisa menilai bagaimana etos kerja anak-anak SMK Islam Bojong, sekaligus unggah-ungguhnya ketika bekerja. Karakter anaklah yang membawa reputasi sekolah," ujar dia.

Mengingat pentingnya pendidikan karakter ini, pihaknya akan terus berupaya menanamkan nilai-nilai terpuji sedari dini kepada para siswanya agar kelak berguna dan bersikap santun di tengah-tengah masyarakat. (yak)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: