PKK Galakan Gayeng Nginceng Wong Meteng

PKK Galakan Gayeng Nginceng Wong Meteng

POKBINWIL - TP PKK Kabupaten Pekalongan menggelar Kelompok Pembinaan Wilayah menuju keluarga sehat sejahtera maju dan mandiri. -Triyono-

**Tekan Stunting, AKI dan AKB

KAJEN - Dalam mendukung program pemerintah menekan stunting, TP PKK Kabupaten Pekalongan menggelar Kelompok Pembinaan Wilayah Menuju Keluarga Sehat Sejahtera Maju dan Mandiri. Kegiatan membawa pesan dari Gubernur Jawa Tengah yaitu tentang Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng ( 5NG) digelar di Pendopo Kecamatan Talun, Selasa (06/06/2023). 

Program "5NG" atau Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng harus terus dikuatkan. Adapun Program "5NG" terbukti sangat ampuh menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) serta Stunting di Jawa Tengah. 

Dengan "5 NG" kondisi Ibu Hamil akan terpantau dalam 4 Fase yaitu fase sebelum hamil, fase hamil, fase persalinan, dan fase nifas. 

Ketua TP PKK Kabupaten Pekalongan Ny Hj Widi Riswadi mengatakan, ibu hamil dengan risiko tinggi menjadi salah satu prioritas pengamatan petugas kesehatan. Terutama kondisi kesehatan dan konsumsi gizinya akan terus dipantau selama masa kehamilan sampai dengan setelah kelahiran. 

"Program Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng bisa dipakai untuk mendeteksi berapa orang hamil, berapa yang bermasalah. Sehingga bisa mendapatkan perlakuan khusus," ujarnya. 

Kemudian upaya penurunan stunting dilakukan dengan melakukan pendataan, assesmen dan tindakan intervensi kepada semua ibu hamil. Pada proses tersebut bisa memanfaatkan program Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng (5NG) untuk membantu proses. 

Adapun Pokbinwil kali ini ada 3 kecamatan dan terbagi menjadi dua tim. Yaitu tim 1 Kecamatan Doro dan Talun yang diketuai Ny Casmuti Wiryo, Tim dua di Kecamatan Petungkriyono yang diketuai Ny Fika Yulian Akbar. (yon) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: