Awas Kolesterol Naik Saat Idul Adha, Ini 9 Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi
Daging merah sapi-Tangkapan layar freepik.com-
Jangan terlena dengan kelezatan daging merah dan olahannya. Perlu diwaspadai potensi meningkatnya kolesterol karena terlalu banyak makan daging dan olahannya.
Baca lagi:Kolesterol Tinggi, Konsumsi 5 Makanan Ini, Dijamin Langsung Turun
5. Kulit ayam
Kulit ayam adalah lemak. Apalagi jika pengolahannya dengan cara digoreng menggunakan minyak, maka jumlah kalori dan kolesterol pun semakin meningkat.
6. Kuning telur
Meskipun kuning telur baik bagi kesehatan tubuh karena mengandung protein, pengidap kolesterol tinggi perlu berhati-hati mengonsumsi kuning telur. Batasi konsumsi kuning telur untuk menjaga kadar kolesterol dalam tubuh tetap seimbang. Sehari, cukup satu kuning telur.
Pasalnya, dalam satu kuning telur mengandung sekitar 186 miligram kolesterol. Jumlah tersebut telah melebihi setengah dari asupan harian kolesterol maksimal yang direkomendasikan, yakni 150 miligram (kebutuhan kalori harian yang direkomendasikan adalah di bawah 300 miligram).
7. Udang
Udang merupakan makanan yang mengandung kolesterol cukup tinggi. Di dalam 100 gram udang mentah terdapat 189 miligram kolesterol. Angka ini lebih dari setengah asupan kolesterol harian yang disarankan.
8. Makanan manis
Makanan manis seperti cookies, cake atau donat yang kerap muncul di Hari Raya Idul Adha juga perlu diwaspadai. Karena mengandung kolesterol dan lemak jenuh yang tinggi. Rasa manis dari makanan ini pun berasal dari gula yang dapat meningkatkan kadar trigliserida darah atau lemak darah (lipid).
9. Sarden
Sarden merupakan salah satu makanan laut yang kaya akan kolesterol. Dalam 1 ons sarden terdapat sebanyak 40 miligram kolesterol. Apabila dikonsumsi secara berlebihan, maka kadar kolesterol dalam tubuh akan meningkat lebih cepat. Apalagi, makanan kaleng umumnya mengandung garam yang tinggi, sehingga dapat meningkatkan risiko hipertensi. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: