7 Cara Merawat Adenium yang Baik dan Benar Agar Dapat Berbunga dengan Lebat
7 Cara Merawat Adenium yang Baik dan Benar Agar Dapat Berbunga dengan Lebat--Freepik
RADARPEKALONGAN - Cara merawat adenium yang baik dan benar harus kalian perhatikan agar tanaman tersebut dapat berbunga dengan lebat.
Nah, pada artikel kali ini akan dibahas tentang cara merawat adenium yang baik dan benrar agar dapat berbunga dengan lebat.
Bunga Adenium merupakan salah satu tanaman hias yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, karena bunganya yang indah dan dapat digunakan untuk mempercantik halaman rumah.
Bunga adenium adalah tanaman hias yang memiliki batang cukup besar dengan batang bagian bawah yang menyerupai umbi dan memiliki bunga dengan warna yang beragam.
Bunga adenium ini sangat cocok diletakkan di pekarangan atau halaman karena dapat mempercantik tampilan rumah dan perawatannya yang juga cukup mudah.
Bunga adenium diketahui berasal dari negara Yaman yang terkenal sebagai wilayah yang sangat panas dan kering, sehingga tanaman ini dapat tumbuh dengan subur di wilayah tropis seperti di Indonesia.
Baca Juga: 12 Cara Merawat Aglonema untuk Pemula Agar Dapat Tumbuh dengan Subur, Ternyata Tidak Sulit Lho
Jika kalian ingin menanam atau memiliki bunga adenium untuk mempercantik halaman rumah, yuk simak cara merawat adenium yang baik dan benar agar dapat berbunga dengan lebat dibawah ini.
Cara Merawat Adenium yang Baik dan Benar Agar Dapat Berbunga dengan Lebat
1. Penyiraman
Cara merawat adenium yang pertama yaitu dengan melakukan penyiraman secara rutin.
Meskipun bunga adenium merupakan tanaman yang tahan dengan kondisi cuaca yang panas dan kering, tanaman ini tetap memerlukan air sehingga kalian tidak boleh asal-asalan dalam menyiram adenium.
Kalian dapat memperhatikan media tanam adenium ini, jika media tanam atau tanahnya dirasa sudah kering kalian dapat menyiram tanaman ini secukupnya.
Pada saat musim kemarau tiba, kalian dapat menyiram adenium setiap hari saat pagi atau sore hari, namun tetap pastikan agar media tanamnya tidak sampai tergenang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: