Penikmat Sunset Wajib Coba! Keindahan Wisata Pantai Jodo Batang yang Cocok untuk Wisata Keluarga di Tahun 2023
Pemandangan Pantai Jodo dari atas Bukit Cinta--Google Maps
Ketika kamu berkunjung bersama keluarga, terutama bila bersama anak istri, kamu bisa bermain pasir atau bermain di pantai ini.
Bila kamu ingin menikmati cara lain dengan berwisata di pantai ini, kamu bisa menikmati wahana permainan yang telah disediakan oleh pengelola tempat wisata ini.
Wahana permainan tersebut yaitu ATV, Motor trail mini, serta perahu yang bisa kamu sewa di destinasi wisata kebanggaan warga Batang ini.
BACA JUGA:Keunikan Wisata Alam Sikembang Park di Batang, Wisata Hits dan Ramah Anak yang Bikin Si Kecil Betah
Harga sewa dari ATV sebesar Rp 25.000 untuk setiap 20 menitnya, harga sewa motor trail sebesar Rp 20.000 setiap 20 menit, dan harga sewa dari perahu sebesar Rp 10.000.
Selain dapat menikmati wahana permainan yang ada, kamu juga bisa menikmati bibir pantai dengan bersantai ala-ala piknik keluarga dengan dududk di atas tikar yang telah disewakan pengelola atau juga bisa duduk di kursi santai yang bisa kamu sewa di tempat tersebut.
Untuk harga sewa dari tikar dan kursi santai yaitu sebesar Rp 5.000 untuk setiap unitnya.
Buat kamu anak senja, jangan khawatir tidak punya tempat untuk berburu senja. Tempat wisata ini memiliki spot khusus untuk bisa kamu gunakan sebagai tempat berburu sunset ketika sore hari.
Tempat tersebut yaitu Bukit Cinta yang ada di kawasan Pantai Jodo Batang. Di bukit tersebut, kamu bisa menikmati indahnya sunset di pantai ketika sore hari sambil menikmati secangkir kopi.
BACA JUGA:Kamu Wajib Coba! 4 Spot Menarik di River Walk Boja, Wisata Terhits di Kabupaten Kendal
Tak lupa juga, ketika kamu menikmati senja di sore hari di tempat tersebut, kamu juga bisa melihat kereta api berlalu lalang di bawah bukit tersebut.
Tentu makin asyik bukan? Menikmati senja di bukit pinggir pantai sembari melihat kereta api berlalu lalang menambah suasana yang tenang dalam menikmati senja kamu.
Ketika waktu hampir gelap, kamu juga bisa menginap di tempat wisata ini dengan membawa peralatan camping sendiri dari rumah.
Tempat wisata ini memiliki lahan yang luas yang bisa kamu gunakan untuk camping di pinggiran pantai bersama keluarga, teman, ataupun kerabat terdekatmu.
Itulah keindahan dari destinasi wisata kebanggaan warga perbatasan Batang-Kendal, Pantai Jodo Batang yang jadi tempat favorit anak senja untuk berburu sunset di kala sore hari. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: