Bicara tentang Love Language: Inilah Pengertian, Jenis dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Bicara tentang Love Language: Inilah Pengertian, Jenis dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

bicara tentang love language-freepik.com-freepik.com

RADARPEKALONGAN - Zaman sekarang bicara tentang love language seperti sudah menjadi hal yang biasa. Setiap kita bertemu dengan seseorang, baik orang yang baru kita kenal atau teman-teman lama kita, biasanya akan diselipkan bahasan tentang love language

Love language memang populer sekali pada anak-anak muda terlebih pada generasi Z. Namun, untuk para generasi milenial ke atas pun tetap bisa kok membahas dan bicara tentang love language ini. 

Nah apa sih pengertian love language itu, langsung saja yuk simak pembahasan beserta jenis dan contohnya di bawah ini.

Pengertian Love Language

Love language sendiri berarti bahasa cinta. Nah secara pengertian love language adalah cara yang dipakai seseorang untuk mengekspresikan rasa sayang dan rasa cintanya kepada seseorang.

BACA JUGA:5 Kunci Membangun Hubungan Sehat dan Romantis, Terhindar dari Toxic Relationship

Jika membahas tentang love language sendiri, sebenarnya love language tidak hanya berlaku untuk pasangan romantis saja. Lebih dari itu, pengekspresiannya ini juga bisa disampaikan kepada sahabat, teman, maupun keluarga.

Nah love language setiap orang berbeda-beda lho. Hal ini dikarenakan setiap orang tersebut tumbuh dan berkembang di lingkungan yang berbeda, pola asuh orang tua juga berbeda, dan ditambah dengan sifat dan karakter yang berbeda pula.

Maka dari itu penting sebenarnya untuk kita bisa memahami love language satu sama lain, baik itu ke pasangan, sahabat, teman maupun keluarga. Ini supaya nanti ketika menjalani hubungan akan lebih efektif dalam menyampaikan rasa sayang ke satu sama sama lain.

Untuk jenis-jenis love language sendiri dibagi menjadi lima, apa saja dan bagaimana contohnya langsung saja kita bahas di bawah ini.

BACA JUGA:6 Jenis Hubungan Toksik, Kenali Sedini Mungkin dan Cari Cara Mengatasinya

Jenis-jenis Love Language

1. Act of Service

Love language yang satu ini adalah bentuk kita mengekspresikan rasa sayang lewat perbuatan kita. Biasanya orang-orang yang memiliki love language ini adalah orang yang cenderung memiliki inisiatif yang tinggi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: