Honda Indonesia Juara GTC 2023, Konsistensi Jadi Kunci Kemenangan sang Teknisi

Honda Indonesia Juara GTC 2023, Konsistensi Jadi Kunci Kemenangan sang Teknisi

Ajang Honda Global Technician Contest Motorcycle (GTC) 2023.-FOTO-Dok.Istimewa

RADARPEKALONGAN - Honda Indonesia berhasil memastikan satu gelar dalam ajang Honda Global Technician Contest Motorcycle (GTC) 2023. Teknisi Honda Indonesia, Masngudin menjadi juara pertama dalam kategori COM di GTC 2023

Dalam kompetisi level dunia yang digelar di Honda Technical College Kanto, Tokyo, Jepang, 7-8 Oktober 2023, Masngudin berhasil menjadi yang terbaik usai unggul dari teknisi-teknisi Honda dari berbagai negara.

Menjadi juara dan berstatus sebagai juara dunia, Masngudin tak pernah menyangka bisa berada di posisi seperti sekarang. Bahkan dia menyebut apa yang telah diraihnya merupakan buah dari konsistensi yang selama ini dijaga

“Sebenarnya saya enggak pernah membayangkan untuk berada di posisi saat ini. Tapi yang jelas saya berusaha ya. Untuk titel yang juara ini sebenarnya bukan sekadar titel aja ya. Tapi, pantas enggak kah saya mendapat titel ini? Supaya bisa pantas dan benar-benar paham untuk mendapatkan status juara, berarti saya harus konsisten dan harus selalu berusaha lebih baik lagi dan lebih baik lagi,” katanya usai menerima penghargaan di Hotel Metropolitan, Tokyo, Jepang, Minggu, 8 Oktober 2023 lalu.

Berkompetisi di kategori COM yang merupakan teknisi untuk motor di kelas 250cc ke bawah, Masngudin memposisikan dirinya sebagai konsumen yang selama ini dia layani. Menurutnya, kepuasan konsumen adalah prioritas. 

“Kontes ini itu ibaratnya sudut pandangnya dari konsumen, itu jadi pengingat bagi saya. Jadi kalau misal kita ngerjain motor, kalau itu punya konsumen itu harus bagaimana gitu kan. Jadi kalau misal ada kondisi yang mungkin ada potensi baret dan segala macem itu harus dilindungin. Terus untuk segala macem, adakalanya waktu pemasangan diperhatikan jangan sampai baudnya tertukar,” ujarnya.

"Jangan baik itu saat dinilai saja, karena yang real itu di lapangan. Kita enggak minta konsumen untuk menjadi juri kita, tapi secara gestur atau penilaian pribadi itu lebih jujur sebenarnya konsumen itu. Di lapangan seperti itu,” Imbuhnya kembali.

BACA JUGA:Champion Honda DBL Central Java Series 2023 Putra & Putri Berhasil Diboyong SMA Tritunggal Semarang

Target Yang Ingin Dicapai di GTC 2023

Technical Training Dept. Manager PT Astra Honda Motor, Herry Chairy Thian sebelumnya telah membeberkan target yang ingin dicapai Honda Indonesia dalam kompetisi level dunia, GTC 2023.

Herry bahkan menyebut kualitas mekanik Honda Indonesia telah teruji dalam gelaran-gelaran serupa di tingkat regional yaitu Asia dan Oceania. 

Sehingga target yang ingin dicapai adalah menyabet podium di event global perdana ini. Hal ini dinilai realistis mengingat pencapaian teknisi-teknisi Honda Indonesia yang diikutsertakan pada GTC 2023.

“Jujur, kita mau tunjukin kalau mekanik kita terbaik sih ini. Karena kalau ngomong dari sisi regional dari Asia Oceania kita sudah nunjukin, kita sudah ya alhamdulillah selalu dapat podium. Nah tantangan ini pertama kali buat kita, dan kita kemarin sudah habis-habisan lah bahkan  mungkin dua kali lipat effornya lebih gede dibandingkan kemarin. Kita berharap bisa naik podium,” Ungkap Herry.

GTC 2023 sendiri menjadi ajang perdana yang diikuti teknisi-teknisi terbaik dari 13 negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: