Ratusan Masyarakat Batang Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Ratusan Masyarakat Batang Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

DEKLARASI - Ratusan masyarakat Batang saat mendeklarasikan dukungan ke Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang. -Radar Pekalongan/Novia Rochmawati -

BATANG, RADAR PEKALONGAN - Ratusan masyarakat Batang yang tergabung dalam Dulur Ganjar Pranowo (DGP) siap memenangkan Ganjar pada Pilpres 2024 mendatang. Hal ini ditunjukkan dengan deklarasi dan tanda tangan dukungan para relawan, yang digelar di posko GDP Batang di Jalan Yos Sudarso Batang, Minggu (22/10/2023). 

Ketua DGP Kabupaten Batang, Yuli Pratama menyebut, kegiatan ini merupakan komitmen masyarakat Batang mendukung Ganjar maju ke Pilpres. Lantaran Ganjar adalah sosok penuh empati yang tanpa pencitraan sangat cinta kepada rakyat. 

"Hari ini bersama masyarakat Batang yang tergabung dalam DGP Kabupaten Batang, kita mendeklarasikan diri untuk mendukung Ganjar Pranowo menjadi presiden. Sudah kita dukung hingga mendapatkan rekomendasi jadi Capres, sekarang kita komitmen untuk menangkan Ganjar di Pilpres," ujar Yuli saat diwawancarai usai kegiatan. 

DGP Kabupaten Batang siap mengawal Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024. Pihaknya pun mentargetkan dapat meraup 80 persen suara untuk kemenangan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Batang. 

"Yang datang ke sini mungkin sekitar 300an orang. Tetapi GDP sendiri sudah punya 15 korwil di Kabupaten Batang. Dimana ada sekitar 4.000 lebih jumlah anggotanya di Kabupaten Batang. Sehingga kami yakin bisa meraih 80 persen suara untuk kemenangan Ganjar," tegasnya. 

Deklarasi ini turut dihadiri beberapa politisi. Seperti H. Suyono (Sekretaris DPW PPP Jawa Tengah), H. Ahmad Ridwan (Ketua DPC PDIP Kab Batang), Poerwito (Tokoh masyarakat), Dr. Mustain (Tokoh masyarakat) juga hadir memberikan semangat kepada para relawan agar tetap tegak lurus bersama Ganjar.  

Acara deklarasi diakhiri dengan ratusan tanda tangan dukungan masyarakat Batang kepada Ganjar pada spanduk sekaligus perersmian Posko DGP Batang sebagai bukti dan komitmen bahwa masyarakat Batang mendukung Ganjar. (nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: