Tambahkan 6 Bahan Ini dalam Kopi Pagimu, Dijamin Mood Langsung Naik!

Tambahkan 6 Bahan Ini dalam Kopi Pagimu, Dijamin Mood Langsung Naik!

Tambahkan 6 Bahan Ini dalam Kopi Pagimu, Dijamin Mood Langsung Naik!--freepik.com

RADARPEKALONGAN - Bosan dengan kopi yang itu-itu saja dan ingin menikmati sajian kopi dengan cita rasa yang baru? Kamu dapat tambahkan 6 bahan ini dalam kopi pagimu, dijamin mood langsung naik!

Salah satu tujuan mengonsumsi kopi yang dilakukan kebanyakan orang adalah untuk meningkatkan suasana hati, terutama di pagi hari.

Akan tetapi, kamu bisa lebih mengoptimalkan ‘morning coffee’ yang kamu miliki dengan tambahan dalam kopi, karena selain memperkaya rasa pada secangkir kopimu, bahan-bahan ini juga membawa segudang manfaat untukmu.

Baca juga Praktis dan Ekonomis! Ini 6 Rekomendasi Kopi Sachet Terenak untuk Kamu Coba di Rumah

Kayu Manis

Tidak hanya menciptakan rasa manis alami, kayu manis juga memiliki manfaat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh karena sifat anti inflamasi yang dimilikinya.

Kamu bisa menggunakan bubuk kayu manis yang dijual di toko terdekat sebagai tambahan dalam kopi. Selain dapat meningkatkan mood karena rasanya yang sangat unik.

Campuran kopi dan bubuk kayu manis juga sangat baik bagimu yang selalu merasa pegal atau nyeri otot saat bangun tidur.

Minyak Kelapa

Bahan yang satu ini merupakan salah satu yang kandungan di dalamnya cepat untuk bisa diserap oleh tubuh.

Dengan menjadikan minyak kelapa sebagai tambahan dalam kopi, kamu dapat merasa kenyang lebih lama.

Efek yang lebih baik lagi adalah bahwa minyak kelapa dalam kopi akan membantu pembakaran lemak dengan lebih cepat, terutama lemak yang ada di bagian paha, perut, dan bokong.

Cardamom

Mungkin kamu belum cukup familier dengan bahan yang satu ini. Cardamom merupakan rempah yang umum dipakai dalam sajian khas Timur Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: