Wajib Tahu! Ini Dia Cara Mencegah Stroke di Usia Muda agar Tidak Terlambat!
Cara Mencegah Stroke di Usia Muda --freepik.com/freepik
Sebagai catatan, konsumsi alkohol juga harus mengikuti ajaran agama masing-masing dan tidak boleh dilanggar.
4. Hindari obat-obatan terlarang
Narkoba seperti methaphamine dan kokain adalah contoh dari sekian banyak obat yang dapat membawamu ke penjara, kematian, dan tentu saja stroke.
Obat-obatan ini dapat menyebabkan penyempitan arteri, sehingga aliran darah tidak lancar.
5. Perhatikan Jam Makan
Untuk menghindari stroke, kamu perlu memperhatikan jam makan. Sebaiknya kamu mengikuti pola makan enam kali sehari. Enam kali makan terdiri dari tiga kali makan besar, dan tiga kali makanan ringan.
6. Perhatikan Jenis Makanan
Setelah memperhatikan pola makan, kamu juga perlu memperhatikan apa yang kamu makan. Untuk menghindari stroke, kamu perlu mengonsumsi makanan rendah lemak dan rendah kalori serta menghindari makanan yang digoreng.
Kamu dapat mengonsumsi makanan seperti sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan daging rendah lemak, serta makanan lain yang kaya akan protein, vitamin, dan berserat tinggi.
7. Sesuaikan Jumlah Makanan
Jumlah makanan yang kamu konsumsi juga perlu diperhatikan kandungan gizinya dan disesuaikan dengan jumlah kalori dan aktivitas harian. Aturlah takaran sebaik mungkin setiap makanan yang kamu konsumsi.
Karena segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, kamu bisa terjangkit diabetes, obesitas dan tekanan darah tinggi yang menjadi pintu masuknya penyakit stroke.
8. Perhatikan Berat Badan
Seperti yang telah disebutkan di atas, obesitas akan membawamu pada stroke. Dengan berolahraga dan mengatur pola makan dengan baik, kamu dapat mengontrol berat badan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: