Jangan Dipelihara! Inilah Hewan yang Mendatangkan Bahaya dan Bikin Rezeki Seret Kata Gus Baha

Jangan Dipelihara! Inilah Hewan yang Mendatangkan Bahaya dan Bikin Rezeki Seret Kata Gus Baha

Jangan Dipelihara! Inilah Hewan yang Mendatangkan Bahaya dan Bikin Rezeki Seret Kata Gus Baha-Berkah Nyantri-Youtube

RADARPEKALONGAN - K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim atau yang biasa dikenal dengan nama Gus Baha dalam ceramahnya pernah berpesan kepada jamaah agar tidak memelihara hewan yang mendatangkan bahaya dan bikin rezeki seret.

Gus Baha dalam ceramahnya menjelaskan bahwa, kita dilarang untuk menjadikan hewan yang mendatangkan bahaya dan bikin rezeki seret ini sebagai peliharaan. 

Hal tersebut dikarenakan, malaikat pembawa rezeki atau malaikat Mikail tidak akan berkunjung dan masuk ke rumah yang di dalamnya ada hewan tersebut.

Ternyata ada hewan yang tidak disukai oleh malaikat Mikail atau malaikat pembawa rezeki. Bahkan, menurut Gus Baha hewan ini dapat mendatangkan kemungkinan bahaya.

BACA JUGA:Inilah 4 Amalan Agar Rezeki Lancar Ala Syekh Ali Jaber, Cukup Lakukan Hal Sederhana Ini Setiap Hari

BACA JUGA:Ternyata, Ini 3 Sedekah yang paling Besar Pahalanya Menurut Hadits, Amalkan Sekarang Juga Agar Rezeki Lancar

Hewan yang Mendatangkan Bahaya dan Bikin Rezeki Seret Kata Gus Baha

Lantas, hewan apa yang dimaksud oleh Gus Baha yang tidak boleh dipelihara? Di dalam ceramahnya, Gus Baha menjelaskan bahwa hewan yang mendatangkan bahaya dan bikin rezeki seret adalah anjing.

Walaupun hewan tersebut dikenal sangat setia dan patuh pada majikannya. Namun, anjing sebaiknya atau sebisa mungkin tidak dijadikan sebagai hewan peliharaan.

Hal tersebut sesuai dengan sabda Nabi Muhammad SAW bahwa, seorang muslim yang dirumahnya memelihara anjing, maka malaikat tidak akan berkunjung dan mendatangi rumah muslim tersebut.

Gus Baha menjelaskan bahwa, malaikat yang dimaksud disini termasuk juga malaikat Mikail, yang mana tugas dari malaikat Mikali adalah membawa dan membagikan rezeki kepada setiap makhluk ciptaan Allah SWT.

BACA JUGA:Dahsyat Sekali! Inilah 5 Keutamaan Sedekah Subuh, Bikin Rezeki Lancar Hingga Dikabulkannya Semua Permintaan

BACA JUGA:Inilah 7 Bentuk Sedekah yang Paling Baik Menurut Al-Qur'an, Amalkan Sekarang Jika Ingin Rezeki Lancar!

Gus Baha menjelaskan lebih lanjut bahwa, usaha yang dilakukan oleh seorang muslim dalam mencari rezeki harus maksimal. Nah, kata beliau salah satu dari bentuk maksimal ini adalah dengan tidak memelihara anjing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: