MU di Liga Champion Tahun Ini: Cetak 12 Gol, Paling Banyak di Grup A, Tapi Juru Kunci

MU di Liga Champion Tahun Ini: Cetak 12 Gol, Paling Banyak di Grup A, Tapi Juru Kunci

--IG @manchesterunited

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Tak perlu mempertanyakan kemampuan Manchester United untuk mencetak gol di Liga Champions musim ini, buktinya sudah 12 gol di cetak MU dan jadi tim paling produktif di Grup A Liga Champions 2023/2024. 

Namun, sayangnya, dengan ketajaman itu, pasukan Erik ten Hag sejauh ini masih menempati posisi juru kunci.

MU tak sanggup meraih kemenangan di kandang Galatasaray pada matchday 5 Grup A Liga Champions 2023/2024, Kamis (30/11/2023). MU harus puas dengan hasil seri 3-3.

Tiga gol MU diciptakan oleh Alejandro Garnacho menit 11, Bruno Fernandes menit 18, dan Scott McTominay menit 55. Sementara itu, tiga gol Galatasaray ke gawang MU yang dijaga Andre Onana disarangkan oleh Hakim Ziyech menit 29 dan 62, serta Kerem Akturkoglu menit 71.

MU saat ini masih menjadi juru kunci Grup A dengan empat poin. Di atasnya, ada FC Copenhagen dan Galatasaray, yang masing-masing memiliki lima poin. Bayern Munchen (13 poin) sudah terlebih dulu lolos dari grup ini.

Di Grup A, MU sudah mencetak total 12 gol hinggap pertandingan kelima. Jumlah gol itu merupakan yang terbanyak di Grup A (Bayern 11, Galatasaray 10, Copenhagen 7).

MU mencetak tiga gol ke gawang Bayern, empat gol dalam dua pertemuan dengan Copenhagen, dan lima gol dalam dua duel kontra Galatasaray.

Akan tetapi, MU cuma menang satu kali, yakni 1-0 atas Copenhagen di Old Trafford pada matchday 3. Sisanya adalah sekali imbang dan tiga kali kalah.

Kenapa demikian? Itu karena jumlah gol yang bersarang di gawang Andre Onana lebih banyak daripada jumlah gol yang mereka cetak.

Hingga matchday 5, gawang MU sudah kebobolan 14 gol. Hanya ada satu tim yang angka kebobolannya lebih besar daripada mereka, yakni Royal Antwerp dari Grup H yang telah kemasukan 15 gol.

Dengan selisih satu poin dari Copenhagen dan Galatasaray, peluang MU untuk finis peringkat dua dan lolos menyusul Bayern ke babak 16 besar masih ada. Namun, itu bakal cukup berat.

Penentuannya adalah matchday terakhir nanti, di mana MU akan menjamu Bayern, sedangkan Galatasaray dan Copenhagen akan berduel di Denmark.

Grup A Liga Champions 2023/2024

1 Bayern Munchen - Poin 13

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: