Ini Dia 10 Pantangan Makanan Bagi Penderita Maag, Harus Dihindari

Ini Dia 10 Pantangan Makanan Bagi Penderita Maag, Harus Dihindari

Pantangan Makanan Penderita Maag--freepik.com/freepik

7. Daging Merah

Seperti yang sudah kamu ketahui, daging merah memiliki kandungan lemak yang tinggi. Selain itu, daging merah juga kaya akan protein yang sulit dicerna, sehingga lambung akan mengeluarkan lebih banyak asam untuk memecahnya.

Jika kamu merasa masih membutuhkan daging merah untuk kebutuhan protein harianmu, cobalah beralih ke daging putih sebagai alternatif yang tetap memenuhi asupan protein namun jauh lebih sehat untuk penderita maag.

8. Kopi

Kafein dalam kopi dapat meningkatkan asam lambung yang dapat mengiritasi lapisan lambung. Meskipun tidak mengandung kafein, kopi tetap dapat meningkatkan asam lambungmu.

Jika kamu tidak bisa lepas dari kopi karena tuntutan pekerjaan dan kebiasaan, cobalah tambahkan konsumsi air kelapa hijau untuk menetralkan asam di lambung. 

9. Cokelat

Tidak banyak yang tahu bahwa cokelat termasuk dalam kategori makanan yang harus dihindari bagi penderita maag.

Kandungan dalam cokelat seperti kafein dan stimulan theobromine dapat meningkatkan asam lambung, sehingga memicu gejala atau memperburuk maag.

10. Susu

Selain cokelat, susu juga termasuk dalam pantangan bagi penderita maag. Saat dicerna, susu dapat meningkatkan sekresi asam lambung.

Jika kamu memiliki maag kronis, hindari konsumsi susu dan cobalah beralih ke minuman sehat lainnya seperti jus buah yang baik untuk asam lambung.

Selain pantangan makanan di atas, kamu juga harus selalu memperhatikan porsi dan waktu makan. Kedua faktor tersebut sangat mempengaruhi kondisi lambung dan sistem pencernaanmu.

BACA JUGA:Inilah 10 Makanan untuk Penderita Maag yang Membantu Penyembuhan secara Alami

BACA JUGA:Inilah 10 Obat Maag Paling Ampuh yang Bisa KamuTemukan di Apotek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: