Cukupkan Kalian dengan 3 Ayat Al-Qur’an terkait Arah Datangnya Rezeki, Mau Mengamalkan?

Cukupkan Kalian dengan 3 Ayat Al-Qur’an terkait Arah Datangnya Rezeki, Mau Mengamalkan?

ayat Al-Qur’an terkait arah datangnya rezeki-youtube-Petro Islami

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Ayat Al-Qur’an terkait arah datangnya rezeki ini bisa menumbuhkan rasa optimis bahwa rezeki itu bisa datang dari arah mana saja, bukan satu arah.

Kalian wajib percaya, Allah tidak akan memberikan cobaan melebihi batas kemampuan seorang hamba. Walaupun masa sekarang dibilang sulit, secercah cahaya itu pasti ada.

Kalian jangan mudah menyerah ketika diberikan kesulitan maupun beban utang yang menumpuk. Selagi masih ada ayat Al-Qur’an terkait arah datangnya rezeki, jangan pernah mengatakan Tuhan itu tidak adil.

BACA JUGA:Ini Dia Rahasia Cara Mengetahui Keberuntungan Rezeki Melalui Weton Jawa, Kamu Berani Mencobanya?

BACA JUGA:Buruan Amalkan! Ijazah Surat Al-Fatihah dari Kyai Hamid Pasuruan, Bikin hajat Terkabul dan Rezeki Melimpah

Padahal, Allah SWT. memberikan cobaan terhadap seseorang untuk menguji sampai mana tingkat keimanan seorang hamba kepada Allah SWT.

Sebenarnya, ada banyak ayat Al-Qur’an yang menyebutkan tentang rezeki Allah yang tidak terbatas. Ada rezeki yang datang dari sebab menikah, sebab usaha, sebab anak dan rezeki tidak disangka-sangka.

Berikut ini, terdapat beberapa ayat Al-Qur’an terkait arah datangnya rezeki dari Allah kepada hamba-hambaNya yang beriman.

BACA JUGA:6 Weton Ini diperkirakan Mengalami Kemakmuran Rezeki di Tahun 2024, Bisa jadi Kalian Salah Satunya

Ayat Al-Qur’an terkait Arah Datangnya Rezeki

1. Surat Ibrahim Ayat 7

Kalian bisa memahami, ayat Al-Qur’an terkait arah datangnya rezeki yang pertama ini, tercantum dalam surat Ibrahim ayat 7.

وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ

Artinya: “Dan ingatlah ketika Tuhanmu memaklumkan, Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah nikmat kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari nikmat-Ku, sesungguhnya azab-Ku benar-benar sangat berat,” (Q.S. Ibrahim ayat 7).

Ayat tersebut menjelaskan terkait bagaimana rezeki itu datang, disebabkan senantiasa tidak lupa mengucapkan syukur atas Allah SWT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: