Alhamdulillah 60 Persen Alumni Kursus Gratis BLK Batang 2023 Sudah Terserap ke Dunia Kerja

BUKA - Pembukaan Pelatihan Kerja dan Peningkatan Tenaga Kerja Berbasis Kompetensi Tahap 1. -Radar Pekalongan/Novia Rochmawati-
BATANG, RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sekretaris Disnaker BATANG Wahyudi menyebut hadirnya kursus gratis yang diberikan Balai Latihan Kerja (BLK) BATANG mendapatkan banyak atensi bagi masyarakat. Hal ini lantaran banyak alumni kursus gratis yang bisa langsung terserap di dunia kerja. Bahkan untuk tahun 2023 sendiri sudah sekitar 60 persennya masuk ke dunia industri di BATANG.
“Selama ini, Disnaker Batang sudah bermitra dengan beberapa perusahaan, diantaranya pabrik alas kaki di KIT Batang, Apparel Batang, dan Sukorintex, meminta peserta pelatihan untuk dimasukkan ke dalam perusahaan-perusahaan tersebut. Pendataan tahun lalu alumni peserta pelatihan kerja Disnaker Kabupaten Batang, 60 persen diantaranya sudah bekerja di perusahaan atau berwirausah," ujarnya usai membuka pelatihan kerja dan peningkatan tenaga kerja berbasis kompetensi Tahap 1. Pembukaan pelatihan diadakan di Aula Disnaker Batang, Kabupaten Batang, Rabu 17 Januari 2024 di Aula Disnaker Batang.
Pada Tahap 1, dibuka 6 kejuruan pelatihan dengan anggaran dana APBN Kementerian Ketenagakerjaan melalui Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Semarang.
mengatakan, hari ini membuka pelatihan kerja dengan total 96 peserta dengan kejuruannya Operator Sewing, Operator Sewing, Practical Office Advance, Digital Marketing, Pembuatan Roti dan Kue, serta Tata Rias Kecantikan.
“Adanya pelatihan ini guna meningkatkan keterampilan teknis dan keterampilan non teknis. Masing-masing kejuruan kami arahkan keterampilan teknis sama dengan meningkatkan kemampuan diri dan motivasi bekerja, baik itu industri atau wirausaha,” jelasnya.
Apalagi dengan hadirnya Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang membuat kesempatan besar untuk bekerja kesana dengan mengakomodir masyarakat Kabupaten Batang berkebutuhan akan keterampilan.
Kemudian, lanjut dia, hard skill akan disesuaikan dengan jurusan masing-masing ilmu yang diberikan nanti. Hingga akhirnya, peserta melakukan uji kompetensi dan mendapatkan sertifikat,sehingga bisa menghadapi persaingan tenaga kerja.
Sementara itu, Kepala UPTD BLK Batang Elisyatun Muslimah menyampaikan, dalam rangka mengantisipasi banyaknya industri di Kabupaten Batang kami menyiapkan tenaga kerja serta bidang-bidang pendukungnya seperti makanan dan kecantikan yang menjadi kebutuhan masyarakat kebanyakan.
“Untuk itu, kami membuka 6 kejuruan pelatihan yang bertujuan bisa memberikan peluang bagi masyarakat Kabupaten Batang yang ingin bekerja sesuai kemampuan yang dibutuhkan,” ujar dia.
Masing-masing kejuruan berisikan 16 peserta pelatihan yang nantinya akan mendapatkan keterampilan teknis dan keterampilan non teknis sebagai bekal kemampuannya. (nov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: