SD MUTU Kandang Panjang Menuju School of Talent
FOTO - Siswa perwakilan SD Mutu KP berfoto bersama usai mendapatkan penghargaan -FOTO -Malikha
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID -SD Muhammadiyah 01 Kandang Panjang Kota Pekalongan atau yang lebih familiar disebut SD MUTU KP sebentar lagi akan mengadakan MUTU FEST yang menjadi rangkaian kegiatan Milad SD MUTU KP.
Disampaikan oleh Mubariyin, S.Pd.I., M.Pd.selaku kepala sekolah bahwa kegiatan MUTU FEST menjadi sarana anak-anak TK untuk menampilkan keunggulannya sesuai minat bakatnya masing-masing.
BACA JUGA:Gelar Baksos, SMPN 1 Sragi Peringati Dies Natalis dengan Berbagi
BACA JUGA:Outing Class, Kelas 1 SD Muhammadiyah Kajen Kunjungan Perpusda Kabupaten Pekalongan
"Kegiatan MUTU FEST lebih pada menghadirkan anak-anak TK ke SD sebagai bentuk dukungan sekolah dalam suksesi program transisi TK ke SD dengan kemasan yang menyenangkan." ungkap Ayin.
Diharapkan dari kegiatan ini juga terlihat beragam talenta anak-anak TK yang sebentar lagi akan memasuki jenjang SD karena pada prinsipnya setiap anak hadir dengan talentanya masing-masing.
BACA JUGA:Ratusan Siswa Pramuka Dibekali Pendidikan Karakter
"Semoga nanti banyak dari anak-anak TK yang berpartisipasi di MUTU FEST bisa melanjutkan ke SD Muhammadiyah 01 Kandang Panjang. Ke depan kita berencana menuju _school of talent_." imbuhnya.
BACA JUGA:Kuatkan Pendidikan Karakter, Jadi Benteng Diri Anak di Era Digital
BACA JUGA:SD Muhammadiyah Bligo 01 Gelar Family Gathering dengan Calon Wali Murid
Di medio Desember 2023 -Januari 2024 sudah banyak prestasi yang dipersembahkan oleh talent-talent SD MUTU KP. Juara 1 Futsal antar SD, Juara 1 Pidato Islami, Juara 2 Digital Quiz yang diselenggarakan di Pekajangan. Juara 1 Festival Sepakbola antar SD Muhammadiyah se Kota Pekalongan, Juara 3 Tenis Meja antar SD/MI se Kota Pekalongan, Juara 3 Balap Sepeda usia dini di Cilacap. (Mal)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: