Kopi Jadi Aroma yang Tidak Disukai Kucing, Kenapa ya? Cuk Cari Tahu Bau-Bau Lainnya yang Dibenci Anabul

Kopi Jadi Aroma yang Tidak Disukai Kucing, Kenapa ya? Cuk Cari Tahu Bau-Bau Lainnya yang Dibenci Anabul

Aroma yang Tidak Disukai Kucing -freepik/Freepik-

Selain jeruk, saudara-saudara jeruk seperti lemon, nipis, limau, dan keluarga citrus lainnya adalah hal yang sangat dihindari oleh kucing karena aromanya yang tajam. 

Kulit jeruk serta produk-produk yang terbuat dari jeruk seperti pengharum ruangan sangat mengganggu penciuman Anabul manis kita yang tajam. 

Bahkan lilin aroma terapi atau detergen yang aroma jeruknya tidak terlalu menyengat saja mereka tidak suka. 

BACA JUGA: Perlu Jadi Perhatian! Ini Ciri Kucing Cacingan serta Rekomendasi Obat Cacing yang Aman untuk Kitten

2. Lavender 

Lavender sering kali digunakan sebagai bahan pengharum ruangan. Beberapa produk untuk kucing seperti pasir/litter, sampo, dan parfum pun memiliki aroma lavender yang menyegarkan. 

Namun, tidak semua kucing menyukai aroma tumbuhan ungu ini. Itu mengapa terkadang ada kucing yang menghindari litter boxnya karena pasir yang beraroma lavender. 

Meski begitu, peneliti mengatakan jika selera kucing terhadap beberapa aroma bisa dipengaruhi oleh gen yang mereka dapat dari induknya. 

Itu mengapa masih banyak kucing yang menyukai lavender dan merasa tidak masalah dengan aroma ini berada di sekitar mereka. 

BACA JUGA: Bikin Anabul Makin Deket Sama Kamu dengan Aroma yang Disukai Kucing Berikut Ini!

BACA JUGA: Ingin Pekarangan Bebas dari Kucing Liar? Tanam Tanaman yang Tidak Disukai Kucing Ini, Dijamin Ampuh!

3. Kayu putih 

Saat kita pilek atau masuk angin, minyak esensial dari ekstrak eucalyptus ini memang terasa menyegarkan dan menenangkan. 

Akan tetapi, hal ini tidak berlaku untuk kucing yang justru terganggu dengan aromanya. 

Bahkan kepekatan aroma dari minyak ini bisa menyebabkan iritasi pada saluran hidung kucing yang menyebabkan mata mereka berair dan pedas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: