Jelang Imlek 2024, Pernak Pernik Bernuansa Merah Ramai Diburu

Jelang Imlek 2024, Pernak Pernik Bernuansa Merah Ramai Diburu

Imlek - Toko yang menjual Pernak pernik Imlek di Toko Sunny Pekalongan.-FOTO-Dwi Fusti Hana Pertiwi

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID- Jelang Imlek 2024 warga keturunan tionghoa di Pekalongan mulai ramai berburu pernak pernik Imlek.

Dekorasi Imlek yang identik dengan pernak pernik bernuansa warna merah jadi buruan.

Salah satu toko pernak pernik imlek yang ramai dituju di Pekalongan yaitu Toko Sunny, yang berada di Jalan Kemakmuran Kota Pekalongan.

"Kurang dari satu minggu perayaan imlek, orang-orang sudah mulai berburu pernak pernik disini," ungkap Pemilik Toko Sunny, Henri Pramono, saat ditemui di Tokonya, Senin (5/2/2024).

Toko yang telah turun temurun menjual pernak pernik Imlek di Pekalongan ini terbilang cukup lengkap. 

Mulai dari lampion, angpao, perlengkapan sembahyang, hingga ornamen bergambar naga untuk menghiasi rumah serta kuliner khas Imlek yakni Kue keranjang dari berbagai daerah ada disini.

"Dari segala macam pernak pernik Imlek hingga makanan seperti kue keranjang, manisan, coklat hingga permen kami jual disini," katanya.

BACA JUGA:New Honda Stylo 160 Sudah Bisa Inden Sekarang, Cukup dengan Tanda Jadi Rp1 Juta

BACA JUGA:Grand Vitara Bisa Jadi Pilihan SUV Hybrid Terjangkau

Bahkan menurut Henri dari hari sebelumnya, kini mendekati minggu akhir jelang Imlek semakin ramai. "Ini sudah sangat ramai sih jelang minggu akhir Imlek, bisa dibilang ini puncaknya," jelasnya.

Meski ada meningkatkan penjualan, dari segi harga pernak pernik yang dijual Toko Sunny masih cukup terjangkau.

"Harga masih terjangkau, tidak ada yang naik," katanya.

Dan salah satu daya tarik Toko Sunny yang menjadi tujuan konsumen Pekalongan saat Imlek tiba yakni kue keranjang.

Disini menjual kue keranjang dari berbagai rasa dan daerah, dan harganya pun bervariasi. "Kue keranjang paling banyak, harga nya masing-masing berbeda," tandasnya.(Ap3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: