Kreatif, Pembayar PBB Tepat Waktu Diganjar Hadiah

Kreatif, Pembayar PBB Tepat Waktu Diganjar Hadiah

Kades Blimbingwuluh, Riyanto

SIWALAN - Berbagai cara ditempuh sejumlah desa untuk mempercepat pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) warganya. Seperti dilakukan Pemerintah Desa Blimbingwuluh, Kecamatan Siwalan, mereka bahkan sengaja memberikan apresiasi kepada warganya yang mau membayar pajak tepat waktu dan sesuai aturan.

Dijelaskan Kepala Desa Blimbingwuluh, Kecamatan Siwalan, Riyanto, bahwa inovasi tersebut diharapkan bisa menjadi stimulan bagi warganya agar terbiasa membayar pajak tepat waktu. Beragam hadiah yang disiapkan, antara lain TV, sepeda, kipas angin , kompor gas dan beragam hadiah hiburan yang telah dianggarkan dari dana kas desa. Hadiah itu akan diundi bersamaan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI, pada Bulan Agustus mendatang.

"Tahun kemarin sudah kita laksanakan, dan kita akan mengagendakan apresiasi pengundian hadiah bagi warga setiap tahunnya, dengan catatan warga harus sudah melunasi PBB sebelum akhir Juni," ungkap Riyanto, Jumat (13/3/2020), di kantornya.

Dia berharap, stimulan dalam bentuk reward tersebut bisa meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Blimbingwuluh dalam menunaikan kewajibannya membayar pajak. Selain itu, melalui program kreatif tersebut juga diharapkan membuat Desa Blimbingwuluh menjadi desa tercepat dalam pelunasan PBB.

"Total nilai pajak Desa Blimbingwuluh sekitar Rp 90 juta. Alhamdlulillah, Desa Blimbingwuluh sudah tidak punya tunggakan hutang pajak dari tahun 2014 sampai 2019," terang Riyanto.

Selain inovasi terkait pajak, Desa Blimbingwuluh juga tengah mempersiapkan BUMDes yang akan bergerak di antaranya dalam pengelolan Pamsimas. "Desa kami ada satu Pamsimas dan dua dari DAK yang menyalurkan ke rumah warga sebanyak 500 an sambungan," ungkapnya.

Diharapkan, dengan adanya penataan managemen di BUMDes, pelayanan dan perawatan akan menjadi lebih baik serta akan menjadikan Pendapatan Asli Desa (PADes) semakin meningkat. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: