Majelis Maulid Diba' di Masjid Raudhah Pekalongan, Tempat bagi Masyarakat Pekalongan Meluapkan Kerinduan

Majelis Maulid Diba' di Masjid Raudhah Pekalongan, Tempat bagi Masyarakat Pekalongan Meluapkan Kerinduan

Masjid Raudhah Pekalongan-300 Traveling Indonesia-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kota Pekalongan memiliki banyak majelis-majelis shalawat di setiap daerah, salah satunya adalah majelis maulid diba' di Masjid Raudhah Pekalongan yang akan kita bahas kali ini.

Selain dinobatkan sebagai kota batik dan kota santri, kini Pekalongan disebut-sebut juga sebagai kota shalawat.

Melihat geliat masyarakat Pekalongan dalam melaksanakan dan mengunjungi majelis-majelis shalawat rasanya tak heran jika Pekalongan disebut demikian.

Tercatat banyak majelis-majelis shalawat di Pekalongan, hampir setiap hari kota ini tidak pernah sepi dari bacaan shalawat di berbagai tempat.

BACA JUGA:Habib Ahmad bin Abdullah Al-Athas Pekalongan: Ulama Besar yang Istiqamah dan Zuhud

Salah satunya adalah majelis shalawat yang diadakan di Masjid Raudhah Pekalongan, saat ini majelis tersebut dipimpin langsung oleh Habib Abdullah Bagir Al-Athas, cucu Habib Ahmad bin Abdullah Al-Athas (Sahibul Makam Sapuro).

Majelis yang diadakan seminggu sekali pada malam Jum'at ini tak pernah sepi dari jamaah. Jamaahnya datang dari berbagai daerah,  mulai dari Kota Pekalongan sendiri, Kabupaten Pekalongan dan sekitarnya.

Mereka sengaja datang untuk meluapkan kerinduan pada Nabi Muhammad SAW, para ulama, sekaligus mencari keberkahan sebab majelis mulia itu.

BACA JUGA:Habib Ali bin Ahmad Al-Athas Pekalongan: Tokoh Ulama Pendiri Masjid Raudhah di Pekalongan

BACA JUGA:Kedekatan Habib Ali bin Ahmad Al-Athas dengan Para Kyai dan Masyarakat Pekalongan

Adapun kitab shalawat yang dibaca adalah kitab Maulid Diba', yang dikarang oleh ulama besar kelahiran Kota Zabid, Yaman, Syekh Abdurrahman Ad-Diba'i.

Rangkaian Acara

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, majelis maulid diba' di Masjid Raudhah Pekalongan dipimpin langsung oleh Habib Abdullah Bagir Al-Athas.

Sedangkan pembacaan qasidah dipimpin oleh Habib Muhammad Al-Athas (Adik Habib Bagir), dan Habib Ali bin Abdullah Bagir Al-Athas (Putra Habib Bagir).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: