Tingkatkan Pelayanan, RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan Gelar Forum Konsultasi Publik

Tingkatkan Pelayanan, RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan Gelar Forum Konsultasi Publik

RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan melaksanakan Forum Konsultasi Publik di Aula Lantai II RSUD Kajen.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Dalam rangka meningkatkan pelayanan yang lebih baik, RSUD Kajen, Kabupaten Pekalongan, menggelar Forum Konsultasi Publik Pelayanan RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan di Aula Lantai II RSUD Kajen, Kamis, 16 Mei 2024. 

Forum Konsultasi Publik ini dibuka oleh Kabid Yankes Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan Sudaryanto. Tampak hadir dalam forum ini Direktur RSUD Kajen dr Imam Prasetyo beserta jajarannya, Forkompincam Karanganyar, akademisi, tokoh masyarakat, perwakilan LSM, media massa dan lainnya.

Direktur RSUD Kajen dr Imam Prasetyo ditemui disela-sela pelaksanaan Forum Konsultasi Publik, mengharapkan, melalui forum itu akan ada masukan-masukan dari stakeholder terkait, baik itu dari Forkompincam, tokoh masyarakat, LSM, akademisi, dan lainnya untuk memberikan masukan ke rumah sakit agar kedepan pelayanan di rumah sakit ini lebih baik. 

"Selama ini kita ada renstra internal dan sebagainya, tapi kita kan bisa menyaring masukan-masukan dari masyarakat," ujar dia.

Forum Konsultasi Publik juga merupakan amanat dari peraturan perundangan. Rumah sakit harus melaksanakan program penilaian Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik (PEKPPP). Salah satu elemen PEKPP adalah adanya forum konsultasi publik setiap tahun sekali.

Baca juga:RSUD Kajen Luncurkan Mentari Pagi, Mendapatkan Obat Tanpa Antre Pasti Terbagi

"Masukan-masukan dari masyarakat akan kita sinkronkan dengan rencana kita dan disinkronkan dengan pembiayaan kedepan, sehingga bisa sinkron dan memberikan yang lebih optimal kepada masyarakat," kata dia.

Menurutnya, indeks kepuasaan masyarakat di RSUD Kajen sudah baik. Untuk raway jalan di angka 89,33, sementara untuk rawat inap di angka 87.

"Jadi sudah cukup baik. Kita selain ada indeks kepuasaan masyarakat melalui survei, kita juga ada penilaian langsung melalui medsos di google review, itu harus kita pantau karena masukannya lebih jujur dari masyarakat," ungkapnya.

Diharapkannya, dengan adanya gedung baru, RSUD Kajen bisa menambah lagi tempat tidur (TT). Dari 201 TT, ditambah 63 TT. Sehingga total nantinya ada 264 TT.

"Tapi tentunya hal ini diiringi pula dengan pemenuhan sarpras yang lain. Seperti ICU dilengkapi dan lainnya," ujarnya. 

Baca lagi:Bupati Pekalongan Fadia Arafiq Resmikan Gedung Kartini Sakti RSUD Kajen

Disebutkan, kebutuhan tempat tidur di RSUD Kajen masih sangat kurang, sehingga perlu penambahan untuk tempat tidur. Kapasitas BOR perbulan 80 sampai 85 persen, bahkan di ruang anak BOR-nya bisa sampai 100 persen. Padahal, idealnya BOR itu tidak boleh 80 persen. 

"Idealnya di angka 65-70 persen, karena dengan BOR semakin banyak berisiko meningkatkan kejadian infeksi," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: