3 Merk Cushion untuk Kulit Sawo Matang Terbaik, Kulit jadi Glowing Mulus Dengan Produk Dibawah 100 Ribuan

3 Merk Cushion untuk Kulit Sawo Matang Terbaik, Kulit jadi Glowing Mulus Dengan Produk Dibawah 100 Ribuan

3 Merk Cushion untuk Kulit Sawo Matang Terbaik, Kulit jadi Glowing Mulus Dengan Produk Dibawah 100 Ribuan-Tangkapan Layar Youtube / Ririe Prams-Tangkapan Layar Youtube / Ririe Prams

RADARPEKALONGAN.CO.IDRekomendasi cushion untuk kulit sawo matang ini sangat bagus untuk membuat kulit glowing dan tampak sehat.

Cushion merupakan salah satu produk make up yang menjadi favorit banyak orang dikarenakan praktis dan menciptakan kesan kulit wajah yang lebih sehat, hingga gampang untuk kamu gunakan dimanapun.

Produk cushion sendiri awalnya pertama kali dipopulerkan oleh Korean beauty, yang mana awalnya dulu sempat susah diterima orang Indonesia, dikarenaan cushion dari brand korea ini umumnya memiliki shade yang terlalu terang.

Akan tetapi kini kamu tak perlu khawatir, karena sudah banyak brand lokal yang mengeluarkan cushion untuk kulit sawo matang dan tentunya cocok untuk digunakan oleh kulit wajah orang Indonesia.

Pasti kamu sudah sangat penasaran apa saja cushion untuk kulit sawo matang bukan? simak terus ulasan berikut ya.

BACA JUGA:4 Cushion Terbaik Hilangkan Flek Hitam Tahan Lama, Mulai 50 Ribuan udah Bisa Hilangkan Noda secara Permanen??

BACA JUGA:Review Produk Skintific Perfect Stay Velvet Matte Cushion, Wajah Glowig Flawless Anti Kusam dan Noda Benarkah?

Cushion untuk kulit sawo matang

1.    SADA Rubin bb cushion shade deep tan

Rekomendasi cushion untuk kulit sawo matang yang pertama adalah cushion dri SADA rubin bb cushion shade deep tan.

Jika kulit wajah kamu gelap dan kamu ingin menggunakan cushion dengan hasil yang dewy finish, maka produk ini adalah pilihan yang tepat untuk kamu.

Shade deep tan ini dapat menyamarkan segala masalah pada kulit wajah kamu.tak hanya itu saja cushion untuk kulit sawo matang ini juga mampu menghidrasi kulit wajah kamu sepanjang hari.

Bukan sedkedar make up, dikarenakan di dalamnya terkandung 12 bahan skincare, yang diantaranya adalah hyaluronic acid dan turmeric extract untuk dapat menjaga kelembapan, mampu membantu mencerahkan kulit hingga mencegah terjadinya inflamasi.

BACA JUGA:3 Cushion Matte Finish yang Cocok untuk Kulit Berminyak, Samarkan Pori dan Noda Hitam Nggak Bikin Kusam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: