Review Jujur Serum Eksfoliasi Skintific Varian Lactic Acid, Ampuh Angkat Sel Kulit Mati dan Bikin Glowing

review jujur serum eksfoliasi skintific varian lactic acid-Refia Meidi-Youtube.com
Dalam skincare biasanya kandungannya tidak lebih dari 10%. Namun, jika terdapat produk dengan kandungan lebih dari 10% itu, maka penggunaannya perlu dikonsultasikan dengan dokter atau profesional.
Nah, langsung saja kali ini kita akan membahas tentang review jujur serum eksfoliasi Skintific varian Lactic Acid seperti berikut.
Review Jujur Serum Eksfoliasi Skintific Varian Lactic Acid
- Kandungan
Di dalam serum Skintific ini terdapat kandungan utama yaitu Lactic Acid, seperti yang sudah kita jelaskan tadi.
Kandungan tersebut diklaim dapat mengeksfoliasi secara lembut sel kulit yang mati, dan meningkatkan regenerasi sel kulit baru.
Selain itu juga mengandung Succine Acid, Pink Grapefruit, dan Gluconolactone yang mampu membantu proses eksfoliasi, sekaligus juga sebagai anti aging dan anti acne.
Tidak hanya itu saja, serum ini juga mengandung Three French Patented Ingredients yang mampu merawat tampilan pori-pori, sehingga lebih tersamarkan, halus dan bahkan kulit menjadi lebih cerah.
Triple Action dalam serum ini juga bisa menengkan jerawat, dan juga membantu menghaluskan kulit, dan tampilannya berubah menjadi lebih glowing dan sehat.
BACA JUGA:Ramai Bau Ketiak, Ini 4 Rekomendasi Deodoran untuk Menghilangkan Bau Badan Agar Tetap Wangi Seharian
- Manfaat
Produk serum eksfoliasi Skintific varian Lactic Acid ini memiliki manfaat untuk menengkan kulit berjerawat, menghaluskan tekstur kulit, mengeksfoliasi kulit, dan menjadikan kulit glowing.
- Cara pengguanaanya
Untuk cara penggunaanya sendiri, produk ini cukup digunakan sebanyak 1-3 kali dalam seminggu, dan perlu diselang-seling.
Jangan gunakan setiap hari, dan bahkan cukup gunakan di malam hari sebelum tidur.
- Kamu bisa menggunakan serum ini setelah membersihkan wajah dengan sabun dan toner
- Gunakan beberapa tetes, dan ratakan ke area wajah (tekstur cari, berwarna ungu bening, dan tidak berbau)
- Setelah meresap, gunakan moisturizer yang bisa melembapkan
- Di pagi harinya saat hendak beraktivitas, jangan lupa untuk menggunakan sunscreen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: