Battle Review Moisturizer Wardah vs Skintific untuk Perbaiki Skin Barrier, Sesuaikan dengan Jenis Kulitmu!

Battle Review Moisturizer Wardah vs Skintific untuk Perbaiki Skin Barrier, Sesuaikan dengan Jenis Kulitmu!

battle review moisturizer Wardah vs Skintific untuk perbaiki skin barrier.-kolase Skintific dan Wardah Official Shopee-kolase Skintific dan Wardah Official Shopee

Dan bagi pemilik kulit sensitif kamu bisa memilah produk dengan keterangan hipoallergenic yang tidak mengandung bahan-bahan penyebab iritasi. 

Lalu kira-kira bagaimana performa kedua moisturizer dari Wardah dan Skintific ini? Dan mana yang akan lebih cocok dengan jenis kulitmu? Yuk simak review battle-nya berikut ini. 

Skintific 5X Ceramide Moisturizer 

Untuk Skintific 5X Ceramide sepertinya sudah tidak perlu diragukan lagi karena banyak penggunanya yang memberikan review bagus untuk moisturizer satu ini. Memang bisa dibilang seampuh itu untuk memperbaiki skin barrier. 

Banyak juga para influencer dan juga artis terkenal yang ikut menggunakan produk satu ini. Dengan manfaatnya yang bagus, produk Skintific juga masih terjangkau Karena untuk satu moisturizernya ini hanya memerlukan biaya kisaran 130 ribuan aja.

Kalau kamu punya masalah dengan skin barrier maka produk satu ini sangat direkomendasikan untuk dicoba. Dengan tekstur yang cukup kental dia akan memberikan hiderasi yang maksimal sehingga akan cocok buat kamu yang punya kulit kering. 

Tapi untuk formulanya dia masih masuk ke semua jenis kulit termasuk kulit berminyak. Karena nggak bikin tambah berminyak maupun memicu tumbuhnya jerawat.

"Skintific bagus buat redain skin barrier, tapi emang teksturnya agak tebal. Jadi buat yang kulit kering pasti cocok pakai ini," jelasnya.

Wardah Deep Restore Moist

Lanjut untuk moisturizer Wardah, dia bakalan cocok untuk kamu yang punya kulit kombinasi maupun bermanfaat.  Karena teksturnya ringan dan gampang menyerap ke kulit. 

Untuk harganya, Wardah Deep Restore Moist sedikit lebih murah yaitu di kisaran 90.000-an. Dengan packaging berwarna pink yang cantik.

Manfaatnya juga dapat meningkatkan kadar air di kulit, sehingga masih cocok untuk digunakan kulit kering, dan memperbaiki skin barrier ada tentunya.

Untuk kandungan tambahannya ada seperti hyaluronic acid yang akan melembabkan, dan ada juga pentavitin.

Efektif dalam meredakan kemerahan akibat iritasi di kulit, serta dapat mengatasi kulit kusam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: