Buat Kamu yang Ingin Tampil Beda, Honda NWX125 2024 Resmi Meluncur dengan Fitur Canggih!

Buat Kamu yang Ingin Tampil Beda, Honda NWX125 2024 Resmi Meluncur dengan Fitur Canggih!

Honda NWX125 2024--Instagram/shclub_catalia

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Lagi-lagi Honda kembali membuat pasar otomotif heboh melalui Honda NWX125 2024, yang ramai menjadi perbincangan hangat di kalangan para pecinta otomotif.

Jika dilihat secara sekilas, pendatang baru dari Honda bernama Honda NWX125 2024 ini, mirip seperti saudaranya yang ada di Indonesia yaitu Honda Vario 125.

Dikenal memiliki desain yang cukup mirip, namun NWX125 ini hadir dengan banyak fitur menarik, termasuk sistem pengeremannya pun lebih canggih dan lebih irit bahan bakar.

BACA JUGA:Laris Manis! 5 Motor Matic Paling Laris di Indonesia 2024, Tak Disangka Ada Motor Yamaha

BACA JUGA:Penakluk Medan Curam! Inilah 5 Rekomendasi Motor Adventure Daerah Pegunungan

Berbicara mengenai dimensinya sendiri, Honda NWX125 2024 ini memiliki dimensi 1.760 x 680 x 1.110 mm, bisa disebut dimensinya ini kompak.

Jika dibandingkan dengan Honda Vario, whellbase milik Honda NWX125 2024 ini lebih kecil, yaitu hanya 1.246 mm sementara Vario mencapai 1.280 mm.

Namun meskipun demikian, ground clearancenya lebih tinggi, yaitu 133 mm jika dibandingkan dengan Vario selisih sedikit, yaitu hanya 131 mm.

Selanjutnya, dari performa mesinnya sendiri Honda NWX125 2024 ini dibekali dengan mesin berkapasitas 124 cc 1 silinder 4 tak dengan pendingin udara.

BACA JUGA:Adu Spesifikasi dan Harga Mobil Toyota Agya 2024 dengan New Honda Brio, Mana yang Lebih Worth It?

BACA JUGA:Vespa Sprint 2024 Menjadi Banyak Incaran Pengendara Karena Memiliki Kelebihan Ini!

Salah satu kelebihannya adalah, konsumsi bahan bakarnya cukup irit, dimana untuk bahan bakarnya sendiri bisa tembus diangka 54 km perliter.

Sementara itu, untuk kapasitas tangki bahan bakarnya, Honda NWX125 2024 ini dibekali dengan tangki bahan bakar sebesar 5,7 liter membuatnya sanggup menempuh jarak hingga 308,1 kilometer hanya dalam sekali pengisian saja.

Sistem pengereman yang dipakai oleh Honda NWX125 ini juga cukup canggih, pasalnya sudah menggunakan sistem pengereman ABS atau Anti-lock Brake System.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: