Satu-satunya di Jawa Tengah, SMK Muhammadiyah Pencongan Disambangi IDS Go to School
DENGARKAN - Para peserta workshop mendengarkan sambutan dari Kepala SMK Muhapen dalam pembukaan workshop --
PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.CO.ID - SMK Muhammadiyah Pencongan (SMK Muhapen) menjadi satu-satunya di Jawa Tengah, berkesempatan untuk mendapatkan limpahan dari IDS Go to School dengan menggelar Workshop bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMK Muhapen dengan mengangkat tema "Menjadi Guru yang Bahagia di Dunia dan Akhirat".
Dijelaskan oleh Kepala SMK Muhapen Andi Abdilah. M. Pd bahwa kegiatan Workshop ini merupakan pengimbasan kemitraan dari SMK Wikrama Bogor, Jawa Barat kepada sekolah-sekolah mitra, salah satunya adalah SMK Muhapen.
"Ini sebenarnya bukan program perdana ya, karena sebelumnya Kepala Sekolah Muhapen Magang di SMK Wikrama Bogor, lalu terakhir kami juga mengirimkan Waka Kurikulum dari SMK Muhapen untuk bisa belajar banyak di SMK Wikrama Bogor," ungkapnya.
Ia mengaku mendapatkan banyak pembelajaran dan inspirasi setelah melakukan studi tiru di SMK Wikrama Bogor untuk diadopsi di SMK Muhapen. Dan pada kesempatan Workshop ini, tidak hanya para pendidik yang berkesempatan magang saja yang mendapatkan charge semangat menjadi guru, namun seluruh pendidik dan tenaga kependidikan mendapatkan ilmu yang sama.
BACA JUGA:Capai 51%, Rehab Ruangan SD Negeri Kuripan Lor 01 Lebih Cepat dari Target
BACA JUGA:Tingkatkan Mutu Pendidikan, Dinas Pendidikan Refleksikan PSP Tahun 2024
"Kami berharap, dengan adanya berbagai terobosan baru di SMK Muhapen bisa membawa Muhapen menjadi sekolah yang Unggul di kawasan Kabupaten Pekalongan khususnya, dan suatu saat bisa melaju ke tingkat nasional maupun internasional," terang Andi.
Sementara itu, Founder IDS Go to School sekaligus juga pemateri workshop Ir Itasia Rina Sulvianti turut menambahkan bahwa IDS Go to School ini merupakan sebuah lembaga mitra sekolah sekaligus konsultan yang telah terbukti bisa mengantarkan beberapa sekolah sampai ke tingkat internasional, salah satunya adalah SMK Wikrama Bogor. Dalam 25 tahun pengalaman yang ditempuh IDS Go to school ingin berbagi pengalaman-pengalaman yang dilewati dalam mewujudkan pendidikan lebih baik.
"Nah, dalam proses ini ada sekolah-sekolah yang low respon dan ada juga yang fast respon, dan SMK Muhapen ini termasuk sekolah yang fast respon. Jadi kami pun ikut bersemangat dalam membersamainya," imbuh Itasia.
Terlebih menurutnya, SMK Muhapen ini memiliki potensi besar untuk menjadi SMK yang bertaraf nasional ataupun internasional. Hal ini terbukti dari ketangkasan para pendidik, manajemen yang bagus dan bahkan sudah menjadi Calon SMK unggul di lingkungan Muhammadiyah.
"Selain Workshop, kedepan kita juga akan melakukan pendampingan untuk melakukan digitalisasi sekolah ya. Hal ini akan memudahkan para guru dan orang tua untuk memantau putra-putri mereka selama berada di sekolah, tentunya hal ini akan sangat membantu untuk kedisiplinan serta menambah kepercayaan orang tua untuk mengamanahkan putra-putrinya bersekolah di SMK Muhapen," pungkasnya.(Mal)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: