Berburu Rumah, Sebelum Harga Naik

Rabu 07-12-2022,13:30 WIB

PEKALONGAN - Akhir tahun, bisa menjadi momentum untuk membeli rumah karena pengembang biasanya bagi-bagi promo. Selain itu, sejumlah perusahaan biasanya memberikan karyawan bonus yang bisa digunakan untuk membayar uang muka kredit pemilikan rumah (KPR).

Salah satunya yang bisa jadi pilihan yakni hunian subsidi Prima garden asri yang memiliki lokasi Clumprit, Pekalongan.

Pasalnya, perumahan ini tengah memberikan promo menarik yakni berupa DP 0 persen. Program ini diberikan kepada konsumen sebagai bentuk keringanan agar bisa membeli rumah. Apalagi seperti diketahui, biaya beli rumah memang tidak sedikit. Oleh karena itu, yang harus disiapkan sejak awal adalah uang muka.

"Terbaru dari rumah subsidi ini memberikan penawaran dengan DP 0 persen atau tanpa uang muka," terang marketing dari perumahan tersebut, Hanny.

Dijelaskan, hunian tersebut memiliki tipe bangunan rumah 27/60 ini dimana harga jual sendiri dengan kisaran Rp150.5 juta. "Untuk harga jual bangunan sendiri sekitar Rp150.5 juta saja dengan tanpa uang muka," lanjutnya.

Tentu dengan persyaratan dimana, pembeli harus menyiapkan semua berkas lengkap. Kemudian, bisa langsung diproses hingga nantinya siap kunci rumah.

Untuk konsep hunian tersebut di dukung dengan lingkungan yang asri serta tata letak yang strategis. Dimana lokasi dekat dengan sarana dan prasarana yang mudah.

"Disamping itu, dari segi kualitas bisa dibuktikan dengan spesifikasi bangunan yang mumpuni," tandasnya. (ap3)

Tags :
Kategori :

Terkait