Operasional Warnet Harus Diperketat

Sabtu 18-04-2020,11:40 WIB

Wakil Ketua DPRD Kota Pekalongan, Edy Suprianto.

KOTA - Operasional warnet maupun tempat game online disorot oleh Wakil Ketua DPRD Kota Pekalongan, Edy Suprianto. Dalam kondisi menghindari adanya kerumunan dan penerapan jam malam di Kota Pekalongan, dia mengaku masih ada warnet yang beroperasi 24 jam dan menciptakan kerumunan yang sebagian besar justru berisi anak usia sekolah.

"Anak sekolah diliburkan tapi justru mereka lari ke warnet. Ini harus betul-betul diperhatikan karena di sana justru terjadi kerumunan. Anak-anak usia sekolah justru berkumpul. Juga masih ada warnet maupun tempat game online yang beroperasi 24 jam. Ini kan jelas melanggar jam malam," ujarnya, Jumat (17/4/2020).

Untuk itu dirinya meminta OPD terkait agar memperketat pengawasan warnet, terutama jika ada anak usia sekolah yang berkerumun di dalamnya. Juga untuk warnet yang masih beroperasi 24 jam, Edy meminta agar diberi tindakan tegas. "Dalam Perda apakah ada sanksinya?. Kalau ada tolong ditegakkan," katanya.

Menurutnya jangan sampai tujuan kebijakan untuk siswa belajar di rumah justru sia-sia jika mereka masih berkumpul di warnet. "Tujuan belajar di rumah agar mereka tak berkumpul. Tapi justru di warnet mereka berkumpul. Ini harus benar-benar diperhatikan dan dilakukan pengawasan ketat," pesannya.(nul)

Tags :
Kategori :

Terkait