Ingat ! WFH Segera Berakhir, ASN Siap-siap untuk Kembali Ngantor

Jumat 29-05-2020,14:40 WIB

Bupati Batang, Wihaji.

BATANG - Pemerintah dari tingkat pusat hingga daerah, saat ini tengah mempersiapkan rencana menerapan tatanan baru atau New Normal di masa Pandemi Covid-19. Bila ketentuan tersebut mulai dijalankan, maka kebijakan Work From home (WFH) juga akan berakhir.

Dengan berakhirnya WFH tersebut, maka seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jajaran Pemerintah Kabupaten Batang juga harus bersiap beraktifitas kerja di kantor, namun tentunya dengan diikuti penerapan sejumlah aturan baru.

"Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo sudah menerbitkan Surat Edaran No. 57/2020 tertanggal 28 Mei 2020.

Surat itu mengatur perpanjangan pelaksanaan kerja dari rumah atau work from home bagi Aparatur Sipil Negara atau PNS hingga 4 Juni 2020. Bisa dimungkinkan setelah itu ASN segera aktif kerja normal kembali, cuman Protokol kesehatan kita perketat lagi," ungkap Bupati Batang, Wihaji, Jumat (29/5/2020).

Namun Bupati Wihaji juga mengungkapkan, bahwa untuk kepastian kapan ASN akan aktif kerja seperti biasa, masih menunggu petunjuk pemerintah pusat. Tapi untuk ASN Pemkab Batang mulai aktif kerja normal 5 Juni 2020.

"Surat edaran lagi kita buat tentang kerja normal ASN Pemkab Batang. Saya pastikan hari Senin 8 Juni 2020 mulai aktif bekerja di kantor, masuk jam 07.00 wib dan pulang 16.00 wib. Dengan Waktu yang tinggal beberapa hari lagi, saya harapkan kepala OPD membenahi fasiltas protokol kesehatan di masing - masing OPD. Seperti menyediakan prasarana cuci tangan, ruang kerjanya harus physical distancing dan semua wajib pake masker," jelas Wihaji.

Selain itu, Bupati juga mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Pemkab Batang untuk mengikuti Apel. "Untuk apel perdana saya minta digelar pada 8 Juni mendatang. Semua ASN wajib mengikuti dengan mengatur jarak barisan, wajib pake masker dan sebelumnya suhu badanya harus dicek terlebih dahulu," tandas Wihaji. (don)

Tags :
Kategori :

Terkait