Tak Berizin, Jembatan Timbang Dibongkar

Senin 22-06-2020,10:40 WIB

KENDAL - Dinas Perhubungan (Dishub) Kendal akhirnya membongkar jembatan timbang tidak berizin dan berdiri diatas jalan milik Pemda Kendal. Pembongkaran dilakukan setelah berkoordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kendal.

Kepala Dishub Kendal Suharjo, mengatakan setelah bupati sidak pada bulan lalu dan memberikan instruksi pembongkaran, pihaknya langsung melakukan pembongkaran.

"Kami langsung melakukan pembongkaran. Pembongkaran waktu itu dimulai dengan pembongkaran direksi keet milik perusahaan pelaksana yang ada di lokasi," katanya, Minggu (21/6).

Diungkapkan, saat ini pihaknya baru bisa melakukan pembongkaran kontruksi jembatan timbang tersebut. Pasalnya, selain membutuhkan waktu, pembongkaran jembatan timbang juga harus melalui beberapa tahapan dan membutuhkan anggaran serta alat berat.

"Pihak yang membangun sudah kita perintahkan untuk membongkar sendiri dan kita beri waktu dua minggu. Setelah tidak ada tindakan dari pemilik bangunan, baru kita melakukan rapat teknis mengenai pembongkaran jembatan tersebut," ungkapnya.

Awalnya, dia berharap pemilik bangunan bersedia membongkar sendiri jembatan itu. Namun, setelah bangunan disegel, pihak PT Hutan Nilam Persada sudah tidak bisa diajak komunikasi.

"Jadi memang tidak bisa serta merta, kita harus rapat koordinasi dulu dengan lintas instansi," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Satpol-PP Kendal Toni Ariwibowo, mengatakan pembongkaran jembatan timbang secara teknis membutuhkan alat berat dan orang yang ahli di bidangnya. Pembongkaran jembatan timbang dilakukan setelah turunnya rekomendasi dari Dishub Kendal kepada tim penertiban yang terdiri dari Satpol PP, Bagian Hukum, Bakeuda, Dinas PUPR dan Dinas Lingkungan Hidup dab Dishub sendiri.

"Pembongkaran dimulai dengan mempreteli kontruksi besi jembatan. Rencananya, semua kontruksi jembatan yang dibongkar akan dibawa ke Pelabuhan Kendal untuk diamakan," katanya.

Terpisah, Ketua Komisi C DPRD Kendal Bintang Yuda Daneswara mengaku mengapresiasi kebijakan Pemda Kendal yang telah melakukan pembongkaran jembatan timbang tersebut melalui tim penertiban. "Saya sangat mengapresiasi langkah tegas Pemda," katanya. (lid)

Tags :
Kategori :

Terkait