Jadi Role Model, Gedung PSDKU Undip di Batang Menjadi yang Pertama Dibangun

Rabu 19-08-2020,17:15 WIB

BATANG - Kampus Universitas Diponegoro (Undip) untuk Program Studi Diluar Kampus Utama (PSDKU) yang ada di Desa Tumbrep, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, mulai dibangun. Gedung tiga lantai tersebut, direncanakan akan selesai pembangunannya pada akhir tahun 2020 ini.

Rektor Undip Prof Dr Yos Johan Utama dalam sambutanya saat acara peletakan batu pertama mengatakan, Undip memiliki PSDKU diberbagai daerah, seperti Batang, Pekalongan, Rembang, Jepara dan Demak.

Namun untuk yang pertama dibangun gedungnya adalah yang ada di Kabupaten Batang, karena menjadi rule model pengembangan vokasi PSDKU. Hal itu karena dukungan Pembak Batang sangat luar biasa dan memiliki komitmen kuat untuk memiliki kampus negeri.

"Alhamdulilah proses sangat cepat, dimulai dari pemberian hibah dan dibangunya kampus PSDKU Undip Batang, ini tidak lepas dari dukungan dan komitmen Bupati dan jajarnya," ujar Yos Johan Utama, usai peletakan batu pertam PSDKU Undip, Rabu (19/8).

Yos Johan menjelaskan, pembangunan gedung PSDKU Undip di Desa Tumbrep tahap pertama dianggarkan Rp10 miliar. "Dana tersebut dipergunakan untuk membangun gedung 3 lantai, yakni ruang kuliah, ruang dosen, ruang administrasi dan perkantoran," kata Yos Johan.

Sementara Bupati Batang Wihaji dalam sambutanya mengatakan, sudah menjadi impian sejak masyarakat Batang untuk memiliki universitas, apalagi negeri. Impian tersebut dalam waktu dekat akan terwujud dan yang mewujudkannya adalah Undip melalui vokasi PSDKU.

"Berdirinya PSDKU Undip, akan mempengaruhi peradaban masyarakat terutama ekonomi, gaya hidup dan peningkatkan indek pembangunan manusia," kata Bupati Wihaji.

Bupati Wihaji beraharap pembangunan PSDKU dapat segera selesai serta melakukan aktivitas perkuliahan. "Bagi masyarakat Batang yang tidak mampu silahkan daftar di Undip, akan ada beasiswa. Dan kita sudah memulainya dengan memberikan beasiswa bagi anggota paskibra Batang yang terbaik akan kita biayai jika kuliah di PSDKU Undip hingga wisuda," tandas Wihaji. (don)

Tags :
Kategori :

Terkait