Adab Bangun Tidur Sesuai Sunah Nabi

Selasa 18-07-2023,08:40 WIB
Reporter : Hadi Waluyo
Editor : Hadi Waluyo

Yaitu ayat yang dimulai dengan,

إِنَّ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَاخْتِلَافِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ لَآَيَاتٍ لِأُولِي الْأَلْبَابِ

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal.”

Ibnu Abbas menceritakan pengalaman beliau ketika menginap di rumah bibinya Maimunah,

فَجَلَسَ يَمْسَحُ النَّوْمَ عَنْ وَجْهِهِ بِيَدِهِ ، ثُمَّ قَرَأَ الْعَشْرَ الآيَاتِ الْخَوَاتِمَ مِنْ سُورَةِ آلِ عِمْرَانَ

"Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam duduk, lalu mengusap bekas kantuk yang ada di wajahnya dengan tangannya, kemudian beliau membaca 10 ayat terakhir surat Ali Imran". (HR. Ahmad, Bukhari, Nasai).

Baca lagi:3 Bahaya Mengerikan Tidur Tengkurap, Salah Satunya Menyebabkan Saraf Kejepit

4. Gosok gigi

Sahabat Hudzaifah Radhiallahu anhu menceritakan,

كَانَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا قَامَ مِنَ اللَّيْلِ، يَشُوصُ فَاهُ بِالسِّوَاكِ

"Nabi Shallallahu alaihi wa sallam apabila bangun malam, beliau membersihkan mulutnya dengan bersiwak". (HR. Bukhari, Muslim)

5. Membersihkan rongga hidung

Setelah bangun tidur, dianjurkan membersihkan rongga hidung dengan melakukan istinsyaq (menyedot air masuk ke dalam hidung) dan istintsar (mengeluarkannya) sebanyak 3 kali. Sebab, setan ternyata menginap di lubang hidung saat manusia tidur. 

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

إِذَا اسْتَيْقَظَ أَحَدُكُمْ مِنْ مَنَامِهِ فَلْيَسْتَنْثِرْ ثَلَاثَ مَرَّاتٍ، فَإِنَّ الشَّيْطَانَ يَبِيتُ عَلَى خَيَاشِيمِهِ

“Apabila kalian bangun tidur maka bersihkan bagian dalam hidung tiga kali karena setan bermalam di rongga hidungnya.” (HR.Bukhari, Muslim)

Kategori :