7 Makanan saat Diet sebagai Alternatif Pengganti Nasi Putih, Bikin Kenyang Lebih Lama

Sabtu 28-10-2023,20:59 WIB
Reporter : Tuflichatul Ummul
Editor : Akhmad Saefudin

2. Kentang

Kentang adalah salah satu sumber karbohidrat yang populer juga sebagai pengganti nasi putih. Sebab kandungan kalori yang cukup rendah dan indek gikemik yang tidak terlalu tinggi seperti nasi putih.

Makan kentang sangat cocok untuk kamu yang sedang diet, sebab bisa membuat kamu merasa kenyang lebih lama. Nah untuk mengonsumsinya, kamu bisa merebus, mengukus, atau memanggangnya, namun tentu harus tetap meminimalisir penggunaan minyak, butter, dan margarin.

3. Ubi Jalar

Ubi jalar juga dapat menjadi makanan saat diet pengganti nasi, hal ini karena ubi jalar yang direbus mengandung kalori yang rendah, bahkan lebih rendah daripada kentang. 

Selain itu kandungan air pada ubi jalar dapat membantu menurunkan berat badan, sebab tubuh akan tetap terdehidrasi dan membantu peningkatakan metabolisme dalam tubuh, yang akan membantu penurunan berat badan.

BACA JUGA:Kaya Serat dan Mendukung Diet, Inilah 11 Manfaat Ubi Jalar Ungu untuk Kesehatan

4. Jagung

Kaya akan nutrisi seperti vitamin dan mineral, jagung juga mengandung serat yang cukup tinggi dan rendah kalori. Mengonsumsi jagung akan membuat kamu merasa mudah kenyang dan kenyangnya pun lebih lama. Hal ini mampu menurunkan nafsu makan, yang akan membantu proses penurunan berat badan.

5. Singkong

Mengandung serat yang cukup tinggi, kalori dan lemak yang rendah, membuat singkong menjadi makanan yang mengandung karbohidrat komplek yang akan membuat kamu merasa kenyang dalam waktu yang cukup lama, sehingga kamu juga akan terhindar dari makan makanan secara berlebih.

6. Roti gandum

Roti gandum adalah salah satu jenis roti yang mengandung rendah lemak dan kalori, tinggi serat dan kaya akan protein, baik untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan. 

Mengonsumsi roti gandum di pagi hari atau saat waktu makan camilan, akan membuat pencernaan lebih lancar, dan juga akan membuat kamu merasa kenyang dalam jangka waktu yang cukup tinggi. Untuk mengonsumsinya kamu bisa tambahkan dengan selai kacang. 

BACA JUGA: Jangan Bingung Lagi, Inilah 6 Cara Mengatur Pola Makan untuk Diet Pemula yang Efektif Turunkan Berat Badan

7. Oatmeal

Kategori :