RADARPEKALONGAN – Menu makanan yang bikin awet muda di usia 40an ala Kate Middleton bisa kamu cobain untuk mendapatkan kulit kencang dan glowing.
Siapa sih yang nggak kenal Kate Middleton? Salah satu anggota keluarga kerajaan Inggris ini tentunya punya kesibukan yang padat.
Tidak hanya mengurus keluarga kecilnya, tapi juga ikut serta mengerjakan beberapa program kerja, sampai menghadiri berbagai acara kerajaan.
Artinya, di sela kesibukan tersebut Kate Middleton tetap harus menjaga diri dan melakukan perawatan untuk dirinya sendiri.
Terbukti, meskipun sudah menginjak usia 40an, Kate Middleton terlihat awet muda, bugar, dan memukau tampilannya.
Apa sih yang dilakukan Princess of Wales tersebut?
Rupanya, selain rutin berolahraga Kate Middleton juga menjaga pola makan dengan baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Ia pun terlihat tetap bugar dan awet muda di tengah jadwal harian yang padat.
Memang, apa saja menu makanan yang bikin awet muda di usia 40an yang diterapkan Kate Middleton? Dikutip dari beberapa sumber, inilah menu makan Sang Princess.
1. Menu Sarapan
Yang pertama, untuk menu sarapan Kate Middleton kerap mengkonsumsi oatmeal. Makanan ini bahkan termasuk salah satu kesukaannya.
Kerap dijadikan santapan untuk diet, oatmeal yang dikonsumsi pada pagi hari bisa mengenyangkan dan memberikan energi lebih banyak.