Bisa Dengan Konsumsi Suplemen Mata, 7 Tips dan Cara Mengobati Mata Minus yang Ampuh

Jumat 17-11-2023,10:05 WIB
Reporter : Nasim
Editor : Wahyu Hidayat

Dengan mengonsumsi banyak suplemen mata, kamu akan mendapatkan banyak manfaat karena hasilnya berguna untuk kesehatan tubuh, bukan hanya untuk mata.

Mata membutuhkan vitamin A, β-karoten, vitamin E, zinc dan berbagai nutrisi lainnya agar dapat berfungsi dengan baik.

Menjaga kesehatan mata membutuhkan asupan nutrisi yang cukup tinggi sehingga agak sulit dipenuhi oleh makanan sehari-hari dan harus didukung dengan asupan suplemen.

Kamu juga bisa membuat jus wortel dan meminumnya setiap hari agar lebih alami dan menyehatkan. Jus wortel dapat memberikan vitamin A yang dibutuhkan oleh mata.

Kamu bisa membuat jus wortel sendiri di rumah dengan mudah atau bisa juga membelinya di tempat terdekat.

BACA JUGA:Ini Dia 5 Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak yang Suka Main HP, Semuanya Wajib Bunda Aplikasikan!

Lepaskan Kacamata Saat Tidak Membutuhkannya

Saat memakai kacamata, mata akan terbiasa fokus pada bagian tengah lensa atau bagian tengah kacamata, dan hal ini dapat menyebabkan otot mata menjadi kaku karena bola mata jarang bergerak untuk melihat ke arah lain. 

Kamu boleh coba buktikan sendiri, saat memakai kacamata, pasti kamu akan lebih banyak menggerakkan leher untuk melihat ke sekeliling daripada menggerakkan bola mata. Selain itu, dengan melepas kacamata, kamu juga akan mengurangi ketergantungan terhadap kacamata.

Sering Melihat Objek yang Jauh

Cobalah untuk melihat objek dengan jarak yang jauh, seperti ke arah gedung, sawah, langit, dan gunung atau tempat lain yang dapat memberikan sudut pandang yang jauh. Namun, ada baiknya kamu lebih banyak melihat objek yang berwarna hijau.

Objek hijau dipercaya dapat memberikan dampak positif bagi mata, jadi cobalah sesekali pergi ke pegunungan untuk melihat pepohonan. Jika tidak bisa karena jauh atau sibuk, sering-seringlah melihat objek yang cukup jauh di sekitarmu untuk mengistirahatkan otot-otot mata.

Melihat Objek Bergerak

Hal yang satu ini bisa dilakukan sehari-hari dengan melihat kendaraan yang berlalu lalang di jalan raya.

Namun jika kamu merasa hal ini berbahaya, kamu bisa menggantinya dengan menggunakan bola pingpong yang dililit dengan seutas benang. Lihatlah bola pingpong tersebut diayunkan dari jarak jauh dengan mata. 

BACA JUGA:Ini Dia 7 Jus Buah untuk Mata Minus agar Penglihatan Jelas dan Tidak Buram

Kategori :